SuaraSumbar.id - Sebuah peluru nyasar menembus loteng rumah warga di Jalan Ulu Gadut, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Sumatera Barat. Peristiwa itu terjadi pada Minggu (15/5/2022).
Saat itu, pemilik rumah bernama Vivi (36) mendengar letusan yang membuat dia terbangun dari tidurnya.
"Kejadiannya sekitar pukul 9 pagi, saya dan keluarga masih tidur di dalam kamar," katanya dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Senin (16/5/2022).
Kemudian, Vivi mengecek ke luar kamar untuk memastikan ledakan yang mengagetkannya. Saat masuk ke dalam kamar, Vivi melihat ada proyektil peluru di atas kasur.
Baca Juga: Kronologi Keributan di Rutan Anak Air Padang, Narapidana Emosi Karena Izin Keluar Ditolak
"Saya lihat loteng sudah berlubang dan di atas kasur ada proyektil peluru," kata Vivi.
Vivi langsung melaporkan kejadian tersebut ke ketua RT setempat sebelum dilaporkan ke Polsek Pauh.
Sementara itu, Kapolsek Pauh, AKP Muzhendri mengatakan, peluru yang nyasar berasal dari peluru latihan penembak di lapangan tembak SPN Padang Besi, Kecamatan Lubuk Kilangan.
"Pelurunya keluar dari lapangan tembak SPN, waktu itu orang lagi latihan menembak. Karena lokasinya juga berdekatan dengan TKP. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa," tutur Muzhendri.
Selain itu, kata Muzhendri, pihak SPN sudah memperbaiki keadaan rumah korban akibat bekas peluru yang mengenai rumah tersebut.
Baca Juga: Kronologis Keributan di Rutan Anak Air Padang, Berawal dari Izin Keluar Tahanan Ditolak
"Pihak SPN juga memberikan kompensasi terhadap korban, dan saat ini masalahnya sudah beres," tutup Muzhendri.
Berita Terkait
-
Duaar..! Peluru Nyasar di Tangsel, Nyelonong ke Rumah Warga hingga Dikira Lampu Meledak
-
Pemobil Tiba-tiba Tertembak di Jalan Gading Golf Boulevard Tangerang, Peluru Tembus Pintu Mobil hingga Korban Luka-luka
-
Dorr! Pemobil di Tangerang Kena Peluru Nyasar, Tim Forensik Mabes Polri Turun Tangan
-
Tragis! Pria Italia Giulia Manfrini Tewas Saat Berselancar di Pantai Sumatera Barat: Dadanya Tertusuk Ikan Todak
-
15 Tewas, Tragedi Tambang Emas Ilegal Ambruk di Indonesia jadi Sorotan Media Asing
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kompolnas Desak Polda Sumbar Ungkap Motif Polisi Tembak Mati Polisi di Polres Solok Selatan
-
Kapolda Sumbar Lepas Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan ke Makassar: Permintaan Ibunya Dimakamkan di Kampung!
-
AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Bakal Dipecat, Kapolda Sumbar: Segera Proses PTDH!
-
Sadis! Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak Jarak Dekat 2 Kali, Kapolda Sumbar: Tidak Manusiawi!
-
Semringah Nelayan di Ranah Minang, Melaut Bebas Cemas Berkat BPJS Ketenagakerjaan