SuaraSumbar.id - Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) menghabiskan waktu hari ke-2 Lebaran 2022 dengan bermain bersama cucu-cucunya di halaman Istana Kepresidenan Yogyakarta, Selasa (3/5) sore.
Bersama dua orang cucunya, Jan Ethes Srinarendra dan Sedah Mirah Nasution, Jokowi mengemudikan mobil golf dan berhenti di depan gerbang utama Istana Yogyakarta.
Jan Ethes dan Sedah Mirah lalu menyapa masyarakat yang berada di seberang gerbang utama Istana.
"Dadaaaah, dadaaaah," kata Jan Ethes dan Sedah Mirah kompak seperti tampak dalam video di kanal Youtube Sekretariat Presiden yang diunggah pada Rabu (4/5/2022).
Presiden Jokowi tampak mengenakan kemeja lengan panjang warna putih, Ethes mengenakan kaus warna abu-abu, sedangkan Sedah Mirah mengenakan baju terusan biru.
"Minal aidin wal faizin," ucap Jan Ethes kepada masyarakat.
Sementara itu, Sedah Mirah tampak melambaikan tangannya.
Presiden Jokowi juga menyapa langsung masyarakat dan membagikan kaus. Salah satu masyarakat yang mendapat kaus adalah warga dari Solo.
"Dari mana Ibu?" tanya Presiden Jokowi. Perempuan yang dibimbing masuk oleh Paspampres ke dalam halaman Gedung Agung itu lantas menjawab, "Dari Solo."
Baca Juga: Momen Idul Fitri, Armand Maulana Minta Maaf ke Sang Anak karena Sering Lupa Transfer
"Ibu di?" tanya Presiden lagi. "Kampung Sweu," jawab Dewi.
"Salam untuk semua yang di Kampung Sewu," kata Presiden.
"Minal aidin wal Faizin," sambung Jan Ethes cepat.
"Sami-sami Ethes," kata Dewi.
"Dadaaah... dadaaaah," kata Sedah Mirah.
Setelah itu, Presiden memutar mobil golfnya untuk menjemput adik Jan Ethes, La Lembah Manah.
Berita Terkait
-
Momen Haru Lebaran Pertama Angelina Sondakh Usai Bebas Penjara: Keanu Massaid Sungkem Minta Maaf
-
Hari Pertama Lebaran Tol Jakarta Arah Cikampek Macet
-
Menhan Prabowo Subianto Laksanakan Salat Idul Fitri di Masjid Nurul Wathon Hambalang Bogor
-
Atur Porsi Makan Kunci Tetap Sehat Saat Lebaran Idul Fitri
-
Waspada 5 Kondisi Kesehatan Saat Idul Fitri, Jangan Terlalu Nafsu Santap Makanan Lebaran
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan