SuaraSumbar.id - Bentrokan kelompok-kelompok buruh yang bersaing di pabrik semen di Hidalgo, Meksiko terjadi Rabu (27/4) dini hari. Sedikitnya, 8 orang tewas dalam kejadian tersebut dan 11 di antaranya mengalami luka-luka.
Bentrokan berdarah untuk menguasai pabrik semen di dekat Tula, Hidalgo itu mengakhiri setidaknya satu dekade perselisihan yang diwarnai kemarahan, dan terkadang aksi kekerasan, di antara kelompok-kelompok yang menguasai pabrik semen itu dan salah satu tim sepakbola terkenal di Meksiko.
Gubernur Hidalgo Omar Fayad mencuit di Twitter bahwa ia mengutuk keras kekerasan di pabrik semen Cruz Azul itu. Ia mengatakan sembilan tersangka telah ditangkap.
Badan keamanan publik di negara bagian Hidalgo mengatakan panggilan darurat tiba pada Rabu (27/4) pagi dari penghuni pabrik yang terletak sekitar 95 kilometer di utara Meksiko City. Sejumlah fasilitas dan kendaraan dilaporkan rusak akibat bentrokan tersebut.
Pihak berwenang hanya mengidentifikasi mereka yang terlibat dalam bentrokan itu sebagai dua kelompok pekerja, tetapi media lokal mengatakan bentrokan itu terkait dengan perselisihan kepemimpinan yang sudah berlangsung lama di sana. (Suara.com)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Berapa Gaji PPPK Paruh Waktu 2026? Ini Rincian Lengkap Gaji dan Tunjangannya
-
BKSDA Temukan Lagi Amorphophallus Titanum di Agam, Bunga Endemik Sumatera Setinggi 113 Cm
-
Pemprov Sumbar Bakal Bongkar Paksa Bangunan Ilegal di Kawasan Konservasi di Batang Anai
-
Wings Air Resmi Buka Penerbangan Padang-Sibolga, Kapan Mulai Beroperasi?
-
Bareskrim Sorot Tambang Ilegal di Sumbar, Tim Sudah Turun!