SuaraSumbar.id - Koalisi Masyarakat Adat Papua Barat (KMAPB) melaporkan anggota DPR dari PDIP, Harvey Malaiholo (HM) ke Majelis Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI.
"Secara resmi kami telah mengajukan pengaduan dugaan pelanggaran kode etik kedewanan atas tindakan amoral yang dilakukan oleh HM, dan memohon Pergantian Antarwaktu (PAW) kepada Saudara HM ke MKD DPR RI di Senayan,” kata Sekretaris KMAPB Peduli Partai PDIP, James Aisoki, Rabu (20/4/2022).
Menurutnya, masyarakat adat Papua Barat dan Konstituen Partai PDIP Papua Barat merasa dilukai oleh perilaku HM. Dia meminta HM harus di PAW jika terbukti nonton video terlarang tersebut.
Dia menerangkan aksi HM menonton video porno saat rapat telah viral di media sosial dan telah dilihat oleh masyarakat Indonesia. Tindakan HM itu sangat melukai masyarakat Adat Papua Barat dan mencoreng muruah sekaligus reputasi Partai PDIP sebagai partai pemenang di Indonesia.
Baca Juga: 5 Fakta Harvey Malaihollo Keciduk Nonton Porno Saat Rapat DPR, Bakal Dipanggil Mahkamah Kehormatan
“Kita tahu saat ini, PDIP sebagai partai pemenang pemilu di Indonesia, partai yang mengusung Presiden dan Ketua DPR RI karena itu kader partai harus menjadi panutan di depan publik, bukan sebaliknya menunjukkan tindakan tidak baik di depan publik,” katanya.
Koalisi meminta Ketua DPR RI, MKD, dan Ketua Fraksi PDIP DPR RI untuk serius menyikapi perilaku wakil rakyat itu. Selain itu mereka meminta Ketua Umum DPP Partai PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk mengambil sikap tegas terhadap kader partai yang mencoreng muruah partai di depan publik.
"Jika masalah ini tidak diseriusi dan ditindaklanjuti, maka akan berdampak langsung terhadap kepercayaan masyarakat kepada partai pada Pemilu 2024,” katanya.
KMPB peduli PDI Perjuangan telah menyerahkan berkas pengaduan kepada sekretariat MKD DPR RI, Selasa (19/4). Selain itu, laporan pengaduan diserahkan kepada Fraksi PDIP DPR RI, Sekretariat DPP Partai PDIP di kediaman Ketua Umum PDIP Jalan Tengku Umar dan Ketua DPD Partai PDIP Provinsi Papua Barat.
Adapun 22 Ormas yang tergabung, yakni Ormas Gerakan Merah Putih, Parlemen Jalanan Papua Barat (Parjal), Dewan Adat Byak Papua Barat, Dewan Adat Waropen Papua Barat, Pokdar Kamtibmas Papua Barat, Garuda Merah Putih, Jaringan Makmur Nusantara, Jaringan Pendamping Kebijakan Pembangunan, Gabungan Asosiasi Pengusaha Papua, Gabungan Pengusaha Muda Cendrawasih, Setia Kita Pancasila (SKP), Gerakan Cinta Indonesia (Gercin), Laskar Merah Putih, Pemuda Batak Bersatu (PBB), LPRMI, Gapensi Kabupaten Manokwari, DPD Barisan Merah Putih, dan DPW Ikatan Pendukung Kemerdekaan Indonesia Provinsi Papua Barat. (Antara)
Berita Terkait
-
MKD Sebut Cak Imin Tak Langgar Etik Gegara Bawa Istri ke Tanah Suci, Ini Komentar Gus Ipul
-
MKD Nyatakan Tak Ada Unsur Pelanggaran Cak Imin Bawa Istri Masuk Timwas Haji, Gus Ipul Bilang Begini
-
MKD Ungkap Sosok Pemilik Alphard Berpelat DPR Palsu yang Jadi Saksi Bisu Tewasnya Brigadir Ridhal
-
Rentetan Peristiwa Anggota DPR Keciduk Aneh-Aneh Saat Rapat, Nonton Porno hingga Main Judi
-
Bahas Calon Wakil Rakyat Ideal, MKD DPR RI Turut Soroti Gaya Hidup Mewah Pejabat
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
BRI dan OPPO Kolaborasi Hadirkan OPPO Run 2024 di Bali
-
Polda Sumbar Ungkap Hasil Tes Urine AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Positif Narkoba?
-
Tewas Ditembak AKP Dadang, Kapolri Naikkan Pangkat AKP Ulil Jadi Kompol Anumerta
-
Yuk Cari Info Seputar Suku Bunga KPR di BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Fakta Baru: AKP Dadang Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Eksekusi Kasat Reskrim, Motifnya Masih Misterius!