SuaraSumbar.id - Wali Kota Solok Zul Elfian Umar memiliki cara yang unik untuk 'melecut' Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pejabat dilingkup Pemko Solok untuk menamatkan bacaan 30 Juz Al-Quran di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah.
Kejar target khatam Al-Quran ala Pemko Solok itu dibungkus dalam program tadarus One Day One Juz (ODOJ) atau satu hari satu Juz.
Dalam program ini, para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan jajarannya diwajibkan bertadarus setiap hari dengan membaca 1 Juz Al-Quran.
Program ODOJ ini lahir sejak tahun lalu atau pada Ramadhan 1442 Hijriah. Setidaknya, ada dua kelompok dalam program tadarus bareng ini. Pertama kelompok Wali Kota Zul Elfian Umar dan yang kedua kelompok Wakil Wali Kota Solok Ramadhani Kirana Putra.
"ODOJ ini merupakan merupakan program ngaji bersama-sama yang dibagi dalam dua tim, satu tim beranggotakan 30 orang. Ada yang tim wali kota dan ada tim wakil wali kota. Tim pertama mulai dengan Juz 1, tim kedua juga," kata Kabag Kesra Kota Solok, Irsyad, Selasa (5/4/2022).
Satu tim akan khatam 30 Juz Al-Quran setiap hari selama 30 hari di bulan Ramadhan secara bersama. Lantas, para anggota tim otomatis bisa menamatkan 30 Juz dalam jangka 30 hari.
Sementara itu, Wali Kota Solok, Zul Elfian mengatakan, merugilah umat Islam yang tidak memanfaatkan bulan suci Ramadhan untuk beramal sebanyak-banyaknya, termasuk khatam Al-Quran. Sebab, hanya di bulan suci ini semua perbuatan baik dan amalan shaleh pahalanya dilipat gandakan oleh Allah SWT.
Menurutnya, program tadarus menamatkan 30 Juz Al-Quran dilingkup pejabat dan ASN Pemko Solok ini akan menjadi cerminan serta motivasi bagi masyarakat. Selain itu, banyak keutamaan yang bisa diraih dalam membaca Al-Quran.
"Mendekatkan diri dengan Allah SWT, meningkatkan kedisiplinan untuk mengkhatamkan Al-Quran setiap bulannya.
Baca Juga: Jadwal Imsak Kota Solok Hari Ini, Selasa 5 April 2022 Plus Niat Puasa Ramadhan
Menurut Wali Kota dua periode itu, program tadarus ini juga sejalan dengan visi dan misi daerah dalam mewujudkan masyarakat berkepribadian religius melalui penguatan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
"Banyak sekali manfaatnya membaca Al-Quran. Kita yang membaca dapat pahala, kita yang mendengarkan juga dapat. Mari semarakkan gemar bertadarus lagi," katanya.
Berita Terkait
-
Ramadhani Kirana Putra Ajak Masyarakat Memakmurkan Musala
-
Pertama di Sumbar, Chands Donuts & Coffee Produk Anak Muda Hadir di Solok
-
Fakta Menarik Yati Surachman Pindah Agama ke Kristen, Ternyata Pernah Khatam Al-Quran
-
Ke Lapas Cebongan, Gus Miftah Ketemu WBP yang Khatam Al-Qur'an 47 Kali Selama Jalani Vonis
-
Ayah Bejat Cabuli 2 Anak Tiri di Kota Solok, Setubuhi Korban Puluhan Kali Sejak 2018
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
9 Lipstik Matte untuk Semua Warna Kulit, Teruji Tahan Lama
-
CEK FAKTA: Purbaya Naikkan Gaji Pensiunan 12 Persen dan Cair 30 Januari 2026, Benarkah?
-
Semen Padang FC vs Malut United di Stadion Agus Salim, Laga Panas Kabau Sirah Hadapi Mantan Pelatih!
-
CEK FAKTA: Penumpang Rekam Video Jatuhnya Pesawat ATR 42-500, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Pesawat Raksasa Rusia Bawa Bantuan ke Aceh, Benarkah?