Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Minggu, 27 Februari 2022 | 08:10 WIB
Seorang lelaki di Kota Chuguiv tampak bersedih dengan latar belakang sebuah mobil yang hancur akibat serangan Rusia. [Foto: AFP]

SuaraSumbar.id - Belanda akan memasok sebanyak 200 roket pertahanan udara ke Ukraina. Hal itu diumumkan oleh Pemerintah Belanda dalam sebuah surat kepada parlemen, Sabtu (26/2/2022).

Surat itu juga mengatakan bahwa pemerintah akan memindahkan staf kedutaan Belanda dari kota Lviv di Ukraina barat ke Jaroslaw, melintasi perbatasan di Polandia, karena keamanan yang memburuk.

Berdasarkan permintaan dari Ukraina, "Belanda akan menyediakan 200 roket pertahanan udara Stinger," kata surat itu.

"Bersama dengan sekutu kami, Kementerian Pertahanan bermaksud untuk mengirimkan barang-barang ini secepat mungkin."

Baca Juga: Bela Rusia, Peretas Belarusia Dilaporkan Sasar Militer Ukraina

Rudal tersebut merupakan tambahan dari peralatan lain yang telah dijanjikan oleh Belanda awal bulan ini, termasuk senapan, amunisi, sistem radar, dan robot pendeteksi ranjau. (Reuters/Antara)

Load More