SuaraSumbar.id - Mobil bekas bersertifikasi menjadi salah satu alternatif untuk memiliki kendaraan pribadi. Banyak keuntungan yang bisa didapatkan dengan membeli mobil bekas.
Salah satunya, harga mobil dan pajak yang lebih terjangkau, namun kualitasnya hampir sama dengan mobil baru. Dengan sertifikasi dan pengecekan yang ketat, kondisi mobil bekas pun bisa didapat layaknya baru.
Namun, membeli mobil bekas juga punya tantangan. Pasalnya, kerap kali kondisi mobil bekas tidak sesuai dengan apa yang tertera di iklan, atau yang penjual terangkan.
Misalnya, kualitas mobil yang tak sebanding dengan uang yang dikeluarkan, harga mobil yang terlampau tinggi, surat-surat yang tak lengkap, ada kerusakan yang tak diinfokan, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Tips Ampuh Agar Terhindar dari Kerugian Saat Beli Mobil Bekas, Lakukan 4 Cara Ini
Dilansir dari Hops.id - jaringan Suara.com, ada 4 hal yang perlu diperhatikan saat membeli mobil bekas agar terhindar dari kerugian.
1.Survei menyeluruh
Ketika memutuskan untuk membeli mobil bekas, Anda harus meluangkan waktu untuk melakukan survei. Pertama, cari tahu harga pasar dari mobil bekas yang Anda taksir dan coba membandingkan dengan kandidat lainnya demi mendapatkan harga terbaik.
Selain itu, jangan lupa juga untuk mencari tahu informasi terkait sang penjual mobil bekas. Cari tahu rekam jejak transaksinya dan baca testimoni dari pelanggan-pelanggan yang pernah membeli mobil darinya. Hal ini penting dilakukan agar Anda bisa mendapatkan mobil bekas yang berkualitas dengan aman.
2. Cek kelengkapan surat dan asuransi mobil
Baca Juga: Penjualan Mobil Bekas Melonjak Sepanjang 2021
Setelah melakukan survei, Anda akan bertemu dengan sang penjual mobil bekas. Di sinilah kesempatan Anda untuk mengecek dokumen kepemilikan dari mobil bekas yang akan Anda beli. Pastikan STNK dan BPKB dari mobil bekas itu asli dan nama yang tertera sesuai dengan pemiliknya. Selain itu, pastikan pula kewajiban pajak yang di bayar tepat waktu oleh sang pemilik sebelumnya.
Jangan lupa juga cek ketersediaan asuransi dari mobil bekas tersebut. Cek apakah pemilik lama menggunakan asuransi terhadap mobil bekas tersebut dan jika iya, pastikan asuransinya masih berlaku.
3. Cek kualitas mobil
Sebelum Anda memutuskan membeli mobil bekas yang diinginkan, pastikan Anda telah mengecek kualitas mobil tersebut. Cara pertama adalah dengan mengecek kondisi dan kelengkapan komponen yang ada di interior dan eksterior mobil.
Untuk interior, pastikan AC, lampu, head unit, speedometer hingga wiper berfungsi dengan baik. Pada bagian eksterior, Anda bisa memastikan kerusakan (baret, penyok) jika memang ada dan seberapa parahnya.
Lalu, pastikan juga lampu mobil, baik depan maupun belakang, masih menyala dengan terang. Jangan lupa juga untuk cek seluruh kompartemen mesin mobil, pastikan semua berfungsi dengan baik.
4. Gunakan platform jual beli mobil terpercaya
Agar Anda tidak perlu melakukan survei menyeluruh secara manual dan menghindari kerugian, pilihlah platform jual beli mobil yang terpercaya. Salah satunya adalah CARRO Indonesia.
Anda tak perlu khawatir soal kelengkapan dokumen kepemilikan karena CARRO telah memastikan seluruh mobil bekas yang dijual memiliki dokumen kepemilikan dan riwayat servis yang lengkap.
Tak hanya itu, semua mobil bekas yang dijual telah melewati 150 titik inspeksi dengan jaminan bebas banjir, bebas kecelakaan, bukan mobil curian, dan tidak ada kerusakan akibat air atau api. Seluruh riwayat mobil dan hasil inspeksi dapat dilihat hanya dengan memindai QR Code yang tersedia pada setiap mobil.
Sama halnya dengan jaminan dokumen kepemilikan dan hasil inspeksi yang transparan, CARRO juga menyediakan berbagai pilihan layanan dan program penjualan demi memberikan kemudahan kepada konsumen.
Program penjualan yang dimaksud adalah transaksi hybrid online offline, layanan nationwide delivery, asuransi berbasis penggunaan atau usage based insurance hingga layanan home test drive.
CARRO juga menghadirkan beberapa program baru yaitu Low Down Payment, Balloon Payment dan Mega Sale.
Berita Terkait
-
Alasan Peminat Mobil Bekas di Indonesia Terus Meningkat, Tak Sanggup Beli yang Baru?
-
Harga Mobil Wuling Bekas Mulai Rp60 Jutaan! Cek Spesifikasi Lengkapnya
-
Rekomendasi Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Ada Agya hingga Innova
-
Ini Rekomendasi 10 Mobil Bekas dengan Harga di Bawah Rp100 Juta, Ada Avanza hingga Ertiga
-
Honda Jazz vs Toyota Yaris vs Suzuki Swift Bekas: Mana yang Terbaik Mobil Bekas di Bawah 100 Juta?
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang