SuaraSumbar.id - Manajemen tim Gasliko Limapuluh Kota mendatangkan tiga pemain PSP Padang untuk memperkuat skuad Gasliko menghadapi lagai di Liga 3 putaran nasional.
Pelatih Kepala Gasliko, Hudra mengatakan, tiga pemain PSP Padang itu adalah Muhammad Hanif Mahdi yang berposisi bek tengah, Nicholas Saputra yang berposisi sebagai bek kiri dan penyerang Aditya Amran.
"Kami sudah memulai latihan sejak tiga hari lalu. Kami juga menambah pemain yang dibutuhkan di posisi bek tengah, bek kiri, gelandang dan penyerang sementara untuk pos gelandang masih kami cari," katanya, Kamis (6/1/2022).
Menurutnya, penambahan pemain dilakukan untuk membawa skuad Gasliko mampu bersaing di putaran Nasional nanti di Pulau Jawa.
Baca Juga: Kalahkan Dua Lipa FC Limapuluh Kota, PSP Padang Juara Piala Soeratin U-17 Sumbar
"Saya dan jajaran teknik, fokus saja menyiapkan anak-anak. Seperti, menambah beberapa pemain di posisi yang kita lihat masih menyimpan kelemahan sewaktu putaran provinsi. Insya Allah, kami akan bekerja keras semaksimal mungkin menyiapkan tim," katanya.
Sementara manager tim Gasliko Beri Okto Minanda mengatakan timnya terus mempersiapkan diri menyongsong putaran nasional mulai dari penganggaran dan sisi non teknis, agar seluruh tim nyaman dalam melakoni kompetisi nasional.
"Masalah penambahan pemain kami manajemen menyerahkan sepenuhnya kepada tim pelatih. Mereka yang tahu kebutuhan teknis tim. Kami manajemen fokus menyiapkan anggaran dan bujet untuk nasional ini," kata dia.
Pihaknya juga telah berkoordinasi pemerintahan Kabupaten Limapuluh Kota maupun legislatif (DPRD Limapuluh Kota untuk membicarakan kebutuhan Gasliko dalam berlaga di putaran nasional.
"Kami sudah berusaha ke pemerintahan dan keduanya positif untuk membantu. Selain itu, kami mencari sponsor ke pihak-pihak swasta. Alhamdulillah, ada bantuan dari apparel ternama untuk jersey tim," bebernya. (Antara)
Baca Juga: Final Piala Soeratin Sumbar Digelar Tanpa Penonton
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Mantan Pemain Klub Apa? Gagal Bawa Timnas Indonesia di Piala Asia U-20 2025
-
Ricuh! Wasit Dianiaya Pemain, Liga 3 Chaos!
-
Liga 3 Brutal! Wasit Dikejar hingga Ditendang Pemain, Pertandingan Berakhir Ricuh
-
Seperti Raffi Ahmad, Terkuak Ammar Zoni Nyaris Suntik Dana ke Klub Indonesia
-
Daftar Klub Tertua di Indonesia, Ada yang Terbentuk di Tahun 1900
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Daftar 5 Ruas Tol Trans Sumatera Gratis Arus Balik Lebaran 2025, Tol Padang-Pekanbaru Paling Sibuk!
-
Kronologi Nenek dan 2 Cucu Hilang di Pantai Tiku Agam hingga Ditemukan Seperti Ini
-
4 Tips Aman Berkendara Saat Arus Balik Lebaran 2025 dari Polda Sumbar
-
BRI Raih Penghargaan Best Social Loan di The Asset Triple A Awards 2025
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran