SuaraSumbar.id - Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong meyakini skuadnya mampu mengalahkan Thailand pada laga leg kedua final Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, yang akan berlangsung pada Sabtu (1/1/2021).
"Saya yakin kami akan memenangkan laga besok. Pikiran saya dan pemain sejalan soal itu," ujar Shin dalam konferensi pers virtual sebelum pertandingan, Jumat (31/12/2021).
Demi mewujudkan harapan tersebut, Shin meminta anak-anak asuhnya untuk berlaga dengan tenang dan fokus.
Kekalahan 0-4 pada leg pertama memang terasa berat, tetapi sang juru taktik asal Korea Selatan mengetahui dengan pasti bahwa selalu ada celah untuk membuat kejutan.
"Para pemain memang tegang setelah leg pertama. Karena itu, saya berusaha membuat suasana senyaman mungkin. Tim harus bisa lebih tenang," tutur Shin.
Kapten timnas Indonesia Evan Dimas mengamini pernyataan pelatihnya dan menegaskan bahwa dia beserta rekan-rekannya siap untuk menundukkan Thailand.
Evan pun mengakui skuad "Garuda" sedih lantaran kalah 0-4 pada leg satu, tetapi mereka sudah melupakan itu dan konsentrasi sepenuhnya ke leg kedua.
"Kami mesti melupakan pertandingan kemarin. Kami mau memenangkan leg kedua untuk masyarakat Indonesia," kata gelandang berusia 26 tahun itu.
Timnas Indonesia akan melawan Thailand pada laga leg kedua final Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu (1/1), mulai pukul 19.30 WIB.
Baca Juga: Masih Berpeluang di Leg 2 Piala AFF, Kapten Timnas Indonesia: Belum Usai
Indonesia harus menang dengan selisih minimal lima gol pada leg kedua untuk menjadi juara atau unggul setidak-tidaknya empat gol untuk memaksakan pertandingan ke babak tambahan dan, jika diperlukan, adu penalti. (Antara)
Berita Terkait
-
2 Artis Kena Imbas Kekalahan Timnas Indonesia, Jirayut 'Diusir' Rizky Billar
-
5 Alasan Timnas Indonesia Bisa Balik Menang Lawan Thailand di Leg 2 Final Piala AFF 2020
-
Thailand Siap Ladeni Indonesia di Final Piala AFF 2020, Polking: Saatnya Menyelesaikan
-
Shin Taeyong akan Balas Dendam di Leg 2 Final AFF 2020; Kami akan Menangkan Laga Besok
-
CEK FAKTA: Thailand Didiskualifikasi dari Final Piala AFF karena Langgar Aturan, Benarkah?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Ribuan Warga Agam Masih Mengungsi, Dampak Banjir Bandang dan Longsor Belum Tuntas!
-
CEK FAKTA: Tautan Pendaftaran CPNS Dinas Perhubungan 2026 Viral di Medsos, Benarkah Resmi Dibuka?
-
Kondisi Nenek Saudah Penolak Tambang di Pasaman yang Dianiaya, Masih Dirawat di RS
-
Kekayaan Yaqut Cholil Qoumas, Menag Era Jokowi Resmi Tersangka Korupsi Kuota Haji
-
Perempuan Bandar Sabu di Padang Diringkus Polisi, Sedia Paket Hemat Rp 50 Ribu!