SuaraSumbar.id - Bencana tanah longsor menerjang wilayah Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), Minggu (5/12/2021). Peristiwa yang terjadi di tiga titik itu mengakibatkan jalan amblas dan satu unit rumah rusak ditimpa pohon kelapa.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Agam, Muhammad Lutfi Ar mengatakan, tidak ada korban jiwa akibat kejadian itu dan hanya merusak jembatan, menimbun sawah, irigasi dan rumah.
"Anggota telah turun ke lokasi bencana setelah mendapatkan informasi pada Minggu (5/12/2021)," katanya.
Ia menjelaskan, bencana tanah longsor terjadi di Jorong Gumarang II, Nagari Tigo Koto Silungkang, Kecamatan Palembayan.
Akibatnya, material longsor menimpa irigasi Banda Padang Laweh Kanan (BPL Kanan), sehingga terputusnya aliran air ke sawah dengan luas 200 hektar.
Material longsor juga menimpa sawah warga 1/4 hektare milik Nina (43) dan Ari (30).
"Material longsor menutupi aliran irigasi Sago," katanya.
Setelah itu, jembatan amblas di Jorong Gumarang I Nagari Tigo Koto Silungkang, Kecamatan Palembayan, mengakibatkan jalan hanya bisa dilewati kendaraan roda dua.
Sementara pohon tumbang terjadi di Jorong Sago, Nagari Manggopoh, Kecamatan Lubuk Basung. Pohon kelapa menimpa rumah milik Samsidar (58).
Baca Juga: BIN Sumbar Vaksin 12 Ribu Warga di 6 Kabupaten
"Pohon telah selesai kita bersihkan pada Minggu (5/12) pagi," katanya.
Ia menambahkan, bencana alam ini akibat curah hujan cukup tinggi diserai angin kencang melanda daerah itu.
Untuk itu, ia mengimbau warga meningkatkan kewaspadaan saat hujan disertai angin kencang, agar tidak ada korban jiwa. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Kak Seto Usul Penampungan Anak Yatim Piatu Korban Banjir Bandang di Sumbar, Termasuk Aceh dan Sumut
-
24 Konflik Satwa dengan Manusia di Agam Sepanjang 2025, Kasus Harimau Sumatera hingga Beruang
-
BBM Alat Berat Langka Pasca Tanggap Darurat, Pembersihan Material Bencana di Agam Terkendala!
-
Kak Seto Sambangi Anak Penyintas Banjir di Sumbar: Mereka Perlu Perlakuan Khusus!
-
Akses Talamau Pasaman Barat Terancam Putus, Jembatan Panjang-Talu Perlu Jalan Alternatif!