SuaraSumbar.id - Nasi Padang di kafetaria Paviliun Indonesia di Expo 2020 Dubai disebut menjadi kuliner Nusantara paling digemari. Tak hanya pengunjung, namun juga delegasi paviliun dari negara lainnya di ajang global itu.
"Paviliun Indonesia menjadi salah satu paviliun favorit pengunjung Expo 2020 Dubai. Pengunjung yang telah hadir pun tidak hanya menikmati konten paviliun, tapi ikut menikmati kuliner khas Indonesia. Nasi Padang tidak hanya dipesan oleh pengunjung yang hadir, tapi dinikmati juga oleh delegasi paviliun dari negara lain di area Expo 2020 Dubai," kata Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kemendag, sekaligus Komisioner Jenderal Paviliun Indonesia pada Expo 2020 Dubai, Didi Sumedi, Jumat (5/11/2021).
Ia mengemukakan, nasi Padang ini disajikan dengan salah satu makanan terlezat di dunia yaitu rendang, serta lauk pauk lain seperti ayam, perkedel dilengkapi dengan sayuran.
Hal tersebut, lanjutnya, menunjukkan cita rasa makanan Indonesia dapat diterima oleh banyak orang dari berbagai negara.
Baca Juga: Viral Akun Twitter Beberkan Ciri Pedagang Nasi Goreng Enak, Publik: Valid No Debat!
Menurut Didi, cita rasa kuliner Indonesia, sekalipun berada jauh di negeri orang, ternyata sangat digemari dan mudah diterima bukan hanya oleh masyarakat Indonesia, tetapi juga mancanegara.
"Nasi padang yang disukai para pengunjung tentunya sekaligus menjadi salah satu cara untuk memperkenalkan rempah-rempah Indonesia. Pengolahan makanan dengan rempah-rempah Indonesia membuat cita rasa makanan menjadi istimewa, lezat, dan memanjakan lidah," kata Didi.
Dibanderol dengan harga AED 60 atau sekitar Rp240 ribu per porsi, rata-rata 100 porsi nasi Padang rendang dipesan tiap harinya.
Selain rendang, sajian lain yang menjadi favorit pengunjung adalah mi goreng. Selain itu, sejumlah menu pilihan lain yang tersedia yaitu nasi goreng, soto betawi, bakso, sate ayam, serta martabak manis.
Sajian khas nusantara tersebut ditawarkan Bandung Restaurant di area kafetaria. Bandung Restaurant merupakan restoran di Abu Dhabi yang berdiri sejak tahun 2001.
Baca Juga: Viral! Gegara Homesick, Pria ini Beli Nasi Padang di London, Harganya Bikin Nangis
Disebutkan bahwa kafetaria buka mengikuti waktu operasional Paviliun Indonesia, yaitu pukul 10.00-20.00. Lokasinya terletak di lantai dasar,sebelum pintu keluar Paviliun Indonesia.
Selain makanan, kopi Luwak menjadi pilihan pengunjung untuk menikmati kopi hangat di tengah hari yang panas di Dubai. Pengunjung yang hadir tidak segan merekomendasikan kopi ini kepada teman maupun keluarga.
Salah satu pengunjung Expo 2020 Dubai, Tirtsa dari Rusia menyatakan sangat menyukai nasi rendang padang.
"Rendangnya sangat enak sekali! Pertama kali mencoba di paviliun Indonesia, dan saya sudah enam kali mencobanya lagi termasuk dengan teman dan keluarga saya. Bahkan saya selalu merekomendasikan juga kopi Luwak kepada siapapun yang saya temui di Expo," ujar Tirtsa.
Didi Sumedi mengemukakan, kuliner yang ditawarkan di kafetaria di Paviliun Indonesia menjadi salah satu promosi bagi wisatawan mancanegara. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Menyantap Lezatnya Masakan Padang di Rumah Makan Ganto Sori Kuala Tungkal
-
Kompetisi Memasak LaCuisine 2024: Mengangkat Kuliner Nusantara Ke Panggung Internasional
-
Cafe Layri: Pesona Bali dan Rasa Nusantara di Kota Jambi
-
Rumah Makan Padang Bakal Pakai Lisensi? LKAAM Sumbar: Kami Bahas dengan Perantau Minang!
-
Profil Ormas IKM: Ikatan Keluarga Minang Razia Rumah Makan Padang, Tempelkan Stiker Lisensi
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang