SuaraSumbar.id - Semen Padang FC meraih kemenangan perdana pada babak penyisihan Grup A Liga 2 2021 setelah menang tipis 1-0 atas Babel United melalui gol tunggal Mario Aibekop di Stadion Jakabaring, Palembang, Rabu (20/10/2021).
Pelatih Semen Padang Weliansyah saat jumpa pers virtual di Padang, Rabu, mengatakan kemenangan ini luar biasa dan berkat kerja keras semua pemain tim "Kabau Sirah".
"Kami ucapkan terima kasih kepada pemain, seluruh tim serta pendukung Semen Padang FC dimana saja berada. Kemenangan ini kami persembahkan untuk pendukung yang setia mendukung Semen Padang," kata dia.
Menurut dia, ini momentum yang sangat baik untuk menghadapi laga-laga ke depan dan tren tersebut harus bisa dipertahankan dengan baik.
Gol tunggal dicetak pemain cadangan Mario Aibekop yang menggantikan Sunarto sebelum babak pertama berakhir.
Weliansyah mengatakan, pergantian ini dilakukan karena permainan Sunarto kurang berkembang sehingga terpaksa ditarik keluar.
"Dalam latihan taktikal memang sudah kita rencakan pemain yang tidak berkembang kita tarik keluar dan masuknya Mario ternyata mengubah hasil pertandingan dan ini tentu sangat kita syukuri," kata dia.
Menurut dia, pada babak pertama Babel United bermain bertahan sehingga membuat Semen Padang sulit membongkar pertahanan lawan. Namun ketika Semen Padang unggul 1-0, ia menambahkan, mereka mulai bermain terbuka sehingga timnya banyak kehilangan bola.
"Ini juga akan dievaluasi bagaimana agar kita tidak kehilangan bola dan ada keseimbangan dalam pertandingan. Namun kemenangan ini tetap patut kita syukuri," kata dia.
Baca Juga: PSMS Medan Ditumbangkan PSPS, Ansyari Lubis: Perjuangan Semakin Berat
Pemain Semen Padang Mario Aibekop bersyukur dengan tiga poin yang diraih hari ini.
"Tim ini bisa saja menyarangkan tiga gol tadi namun Tuhan hanya memberi kita rezeki satu gol saja. Saya masuk karena diminta pelatih main dengan maksimal. Kesempatan tidak datang dua kali. Saya sangat bersyukur," kata dia.
Sementara itu asisten pelatih Babel United Agus Indra menilai timnya bermain luar biasa dan mengapresiasi semangat juang anak-anak Babel United hingga peluit akhir dibunyikan.
"Anak-anak tidak mudah menyerah, namun karena kurang fokus sehingga bisa tertinggal. Kita memiliki permasalahan di penyelesaian akhir karena Titus Bonai belum dapat dimainkan," kata dia.
Hasil ini membuat Semen Padang meraih lima poin setelah sebelumnya bermain imbang dengan PSPS Riau, kalah dari Sriwijaya dan imbang dengan PSMS Medan. Hasil ini membuat Semen Padang menyamai poin PSMS Medan yang berada di peringkat ke-3.
Sementara Babel United masih berada di dasar klasemen dengan jumlah poin satu. Sementara Sriwijaya kokoh berada di puncak Grup A diikuti PSPS Riau di peringkat kedua dengan tujuh poin setelah menang dari PSMS Medan. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Kak Seto Usul Penampungan Anak Yatim Piatu Korban Banjir Bandang di Sumbar, Termasuk Aceh dan Sumut
-
24 Konflik Satwa dengan Manusia di Agam Sepanjang 2025, Kasus Harimau Sumatera hingga Beruang
-
BBM Alat Berat Langka Pasca Tanggap Darurat, Pembersihan Material Bencana di Agam Terkendala!
-
Kak Seto Sambangi Anak Penyintas Banjir di Sumbar: Mereka Perlu Perlakuan Khusus!
-
Akses Talamau Pasaman Barat Terancam Putus, Jembatan Panjang-Talu Perlu Jalan Alternatif!