SuaraSumbar.id - Seorang narapidana perempuan di Lembaga Permasyarakatan (lapas) Klas II B Padang dilaporkan meninggal dunia, Rabu (15/8/2021). Informasinya, napi tersebut meninggal karena mengidap penyakit dalam.
Kepala Lapas Perempuan Padang, Widiarty membenarkan kejadian itu. Menurutnya, sebelum meninggal, napi tersebut mengeluh sakit tiroid (gondok).
"Awalnya (tahanan) memang mengidap sakit gondok. Kemudian infeksi dan meradang. Kejadiannya pada saat kami melaksanakan brifing pagi tadi," katanya.
Tahanan meninggal dalam kamar blok hunian sekitar pukul 10.55 WIB. Mendapat laporan dari petugas, pihaknya langsung memerintahkan bagian keperawatan dan KPLP untuk dilarikan ke rumah sakit.
"Tahanan tersebut kita bawa ke Rumah Sakit Siti Rahmah. Dan yang menyatakan meninggalnya tahanan adalah pihak rumah sakit tersebut," tuturnya.
Sebelumnya, dilaporkan seorang penghuni Rumah Tahanan (Rutan) Negara Kelas II B Padang juga ditemukan tewas. Warga binaan itu bernama Fadli meninggal gantung diri, Rabu (8/9/2021) malam.
Warga Binaan Pemasyarakat (WBP) itu dilaporkan gantung diri menggunakan celana panjang di lingkungan klinik yang sepi serta tidak ada aktivitas di sekitarnya.
Usai kejadian, warga binaan yang tersandung kasus pencurian dengan kekerasan itu langsung berkoordinasi dengan pihak kepolisian.
Setelah itu polisi beserta pegawai membawa warga binaan ke rumah sakit, kemudian dinyatakan telah meninggal dunia.
Baca Juga: Duh! Tak Digaji Sejak April 2020, Puluhan Karyawan Hotel Basko Padang Mengadu DPRD Sumbar
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Izin BPR Suliki Gunung Mas Dicabut, LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah
-
Ribuan Warga Agam Masih Mengungsi, Dampak Banjir Bandang dan Longsor Belum Tuntas!
-
CEK FAKTA: Tautan Pendaftaran CPNS Dinas Perhubungan 2026 Viral di Medsos, Benarkah Resmi Dibuka?
-
Kondisi Nenek Saudah Penolak Tambang di Pasaman yang Dianiaya, Masih Dirawat di RS
-
Kekayaan Yaqut Cholil Qoumas, Menag Era Jokowi Resmi Tersangka Korupsi Kuota Haji