SuaraSumbar.id - Ariel NOAH dikabarkan meninggal dunia karena mengalami kecelakaan maut. Informasi itu pun menggemparkan jagat media sosial.
Narasi vokalis Band NOAH itu meninggal dunia dibagikan oleh akun Facebook bernama Amanda. Akun ini membagikan tautan artikel yang mengabarkan mengenai kematian mantan kekasih Luna Maya itu.
Artikel itu berjudul “Kabar Duka Cita Innalilahi…!! ARIEL NOAH sampaikan berita Meninggal Dunia, Akibat Kecelakaan Maut?”.
Selain itu, artikel juga menggunakan thumbnail foto anak Ariel, Allea Anata Irham tengah menangis di pemakaman. Allea Anata Irham tampak menangis di pelukan Sophia Latjuba.
Benarkah kabar tersebut?
Mengutip Suara.com, kabar Ariel NOAH meninggal dunia tidak benar.
Hal ini dibuktikan dari akun Instagram terverifikasi milik Ariel Noah (@arielnoah). Dalam akun itu, tidak ditemukan ada informasi mengenai kabar duka ataupun kecelakaan.
Postingan Instagram terakhir Ariel diunggah pada tanggal 4 September 2021. Ia membagikan cerita tengah melakukan kegiatan renovasi dengan narasi postingan “Bentar yaaaaaa @musicastudios #gabutmodeon.”
Sedangkan foto anak Ariel, yakni Allea Anata Irham pada bagian thumbnails berasal dari peristiwa meninggalnya ayahanda Ariel NOAH. Peristiwa ini terjadi pada Maret 2016.
Baca Juga: Kabar Duka Ariel NOAH Meninggal Dunia karena Kecelakaan Maut Ternyata Hoaks!
Hal itu diketahui melalui foto berita dari kapanlagi.com berjudul “FOTO: Sophia Latjuba Setia Mendampingi di Tengah Duka Ariel NOAH” yang tayang pada 31 Maret 2016.
Lalu, ketika tautan dibuka maka akan mengarah ke laman berita-terpesona[dot]xyz. Laman itu berisi artikel yang bukan memberitakan mengenai Ariel NOAH.
Isi artikel itu diketahui menyadur artikel Sindonews dengan judul “Innalilahi.. Yuni Sarah Tewas Terseret Truk Tangki Minyak”. Artikel itu sudah tayang pada 12 Oktober 2016.
Adapun isi berita artikel tersebut mengenai perempuan bernama Yuni Sarah (20), warga Kompleks Bumi Sako Damai, RT 99/03, Kelurahan Sako, Kecamatan Sako, Palembang. Ia tewas menabrak truk tangki.
Kesimpulan
Dari penjelasan di atas, maka kabar Ariel NOAH meninggal dunia karena kecelakaan adalah hoaks.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Konflik Harimau Sumatera di Agam Makin Menjadi-jadi, BKSDA Sumbar Tangani 3 Titik Sekaligus!
-
CEK FAKTA: RUU KUHAP Baru Bolehkan Aparat Tangkap Siapa Saja Tanpa Bukti, Benarkah?
-
Semen Padang FC Akhirnya Menang Usai Berkali-kali Kalah Beruntun, Kalahkan Persijap 2-1
-
900 Ijazah Tertahan di Bukittinggi, Ombudsman Sumbar Desak Sekolah Umumkan Pengambilan Gratis!
-
Bupati Limapuluh Kota Kaget Harga Ekstrak Gambir di India Melonjak: Harga dari Petani Sumbar Murah!