SuaraSumbar.id - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah mengklaim keadaan hunian tempat tidur atau BOR Rumah Sakit di Sumbar sudah cukup baik.
“BOR cukup baik, kemarin Saya ke Pesisir Selatan sudah ada RSUD Tapan, siap untuk menjadikan rumah sakit Covid-19 di sana. Ada beberapa tempat tidur yang disediakan,” katanya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Selasa (17/8/2021).
Menurutnya, di Padang Pariaman terjadi penurunan masyarakaat yang berobat. Bantuan yang diberikan Presiden seperti kosentrator oksigen segera dibagikan ke masing-masing Kabupaten Kota dan rumah sakit di sana.
“Hal itu agar ketika ada yang membutuhkan oksigen bisa diatasi. Dan kita harapkan ada penanganan di Kabupaten kota agar lebih baik dan kemudian juga tidak menumpuk di Padang,” ujarnya.
Saat ini, Kota Padang masih berada di Level 4 sebab seluruhnya merujuk ke Padang ke M Djamil Padang.
Di M Djamil, kata Mahyeldi, secara ruangan sudah tersedia, tinggal kelengkapan yang mesti disempurnakankan.
“Mudah-mudahan dengan sinergi kita dan bantuan yang diberikan kepada kita, sudah kita distribusikan ke rumah sakit dapat mengurangi keterisian tempat tidur rumah sakit,” tuturnya.
Tag
Berita Terkait
-
5 Pelaku Tipu Pengusaha hingga Kampus di Padang, Modus Kop Surat Diteken Gubernur Sumbar
-
Mahyeldi Desak Seleksi Ulang Pimpinan Baznas Sumbar, Anggota DPRD: Tidak Menghargai Proses
-
Angka Kematian Pasien Covid-19 di Sumbar Tinggi, Mahyeldi Klaim Penanganan Cukup Baik
-
Kadis Pendidikan Sumbar Sebut Pembelajaran Tatap Muka Tergantung Kepala Daerah
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
Konflik Harimau Sumatera di Agam Makin Menjadi-jadi, BKSDA Sumbar Tangani 3 Titik Sekaligus!
-
CEK FAKTA: RUU KUHAP Baru Bolehkan Aparat Tangkap Siapa Saja Tanpa Bukti, Benarkah?
-
Semen Padang FC Akhirnya Menang Usai Berkali-kali Kalah Beruntun, Kalahkan Persijap 2-1
-
900 Ijazah Tertahan di Bukittinggi, Ombudsman Sumbar Desak Sekolah Umumkan Pengambilan Gratis!
-
Bupati Limapuluh Kota Kaget Harga Ekstrak Gambir di India Melonjak: Harga dari Petani Sumbar Murah!