SuaraSumbar.id - Seorang pria bernama Parto menggulingkan puluhan sepeda motor hingga melompat ke atas mobil warga. Aksi rusuh Parto itu pun viral di media sosial.
Dalam video berdurasi 30 detik itu, tak satu pun warga berani mengentikan pria yang diduga sedang mabuk. Peristiwa itu diketahui terjadi di Jalan Nusantara, Tanjungbalai Karimun, Kepulauan Riau, Rabu (21/7/2021).
Kejadian tersebut terjadi di lahan parkir Hotel Gabion Karimun pada pukul 21.00 WIB.
Kasat Reskrim Polres Karimun membenarkan kejadian itu. Pihaknya mengaku telah mengamankan pria bernama Parto tersebut.
Selain dalam keadaan mabuk, polisi menyebut bahwa Parto sedang depresi. Diketahui, Parto melakukan aksinya dalam pengaruh alkohol.
"Pelaku sudah diamankan. Kondisinya dalam keadaan mabuk saat itu," singkatnya saat dihubungi SuaraBatam.id - grup Suara.com - Jumat (23/7/2021).
Awalnya, polisi tidak melakukan penahanan dan hanya dilakukan pembinaan.
Alasan tidak dilakukan penahanan, karena tidak ada warga membuat laporan polisi.
Namun, pihak kepolisian mewajibkan pelaku untuk wajib lapor.
Baca Juga: Parto Mabuk Rusak Belasan Mobil dan 4 Berita Viral Lainnya
"Sehingga kita lakukan pembinaan, dan terhadap pelaku diwajibkan untuk lapor," ujar Arsyad.
Saat ditemui, Parto mengaku telah menyesali perbuatannya. Parto mengaku tertekan akibat ditinggal anak istrinya sehingga mabuk-mabukan.
Atas perbuatannya, Parto terjerat pasal 406 KUHP. Parto terancam hukuman penjara selama dua setengah tahun.
Berita Terkait
-
Satgas Kepri Sebut Warga Usia Produktif Paling Banyak Terpapar Covid-19
-
Sehari Sembuh Dari Covid-19, Gubernur Kepri langsung Tancap Gas
-
Dinpar Kepri usulkan Perbatasan Tiga Negara Singapura, Johor dan Kepulauan Riau Dibuka
-
Geger! Ibu dan Anak Tewas Membusuk di Dalam Kamar
-
Pemprov Kepri Terapkan PPKM level Tiga di Bintan dan Natuna
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
5 Lipstik Terbaik untuk Bibir Kering, Ada yang Super Mewah!
-
7 Tanda Bahaya Infeksi Kulit Usai Thrifting Baju Bekas, Jangan Disepelekan!
-
KAHMI Sumbar Usul Program MBG Libatkan Koperasi Sekolah dan Desa, Ini Alasannya
-
5 Makanan Pencegah Kram Otot Saat Olahraga, Nomor 3 Bikin Segar dan Cepat Pulih!
-
Ratusan Warga Betumonga Mentawai Demo Bupati hingga DPRD, Tuntut Pengakuan Hak Tanah Ulayat!