SuaraSumbar.id - Seorang pria di Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) tega menggorok leher temannya sendiri hingga bersimbah darah. Aksi keji itu diduga akibat pelaku kerap kalah main judi ludo oleh korban.
Pelaku berinisial DDSH (22) dan korban berinisial ASR (26). Korban ditemukan bersimbah darah di kawasan Koto Baru, Kecamatan Luhak Nan Duo, Pasaman Barat, pada Senin (12/7/2021) malam. Beruntung, korban dapat cepat dilarikan ke rumah sakit.
"Leher korban digorok temannya DDSH menggunakan pisau cutter saat korban memboncengi pelaku," kata Kapolsek Pasaman Iptu Rosminarti, Selasa (13/7/2021).
Menurutnya, pelaku diduga nekat menyayat leher korban karena sakit hati kalah main judi ludo di telepon pintar. Usai menggorok leher temannya, pelaku kabur dan melarikan sepeda motor.
Baca Juga: 21.182 Warga Pasaman Barat Telah Divaksin COVID-19
Akibat sayatan itu, leher korban robek hingga tak bisa berbicara. Korban diselamatkan warga ke RSUD Jambak dan kemudian dirujuk ke RS Yarsi Simpang Empat.
Menurut keterangan saksi Nasral dan Yaldi kepada polisi, mereka melihat korban berjalan sempoyongan di jalan Rajang (Jembatan Gantung) Lubuak Pinyangek menuju jalan belakang kantor Wali Nagari Koto Baru.
Melihat korban bersimbah darah, mereka langsung menolong dan membawanya ke Rumah Sakit. Setelah itu, kejadian tersebut dilaporkan ke Polsek Pasaman.
Tak menunggu lama, pelaku diringkus di kawasan Rambah Jorong IV Koto, Kecamatan Kinali.
"Motif pelaku adalah pencurian dengan kekerasan karena dendam kepada korban sering kalah main judi ludo. Pelaku sudah diamankan dan sedang menjalani proses hukum lebih jauh," katanya. (Antara)
Baca Juga: Pasien Positif Covid-19 di Pasaman Barat Bertambah 19 Orang, Total Jadi 1.230 Kasus
Berita Terkait
-
Viral Pria di Tangerang Tewas Gorok Leher Sendiri
-
Khoiri Tega Bunuh Menantu, Berawal Karena Tak Kuasa Tahan Nafsu Lihat Fitria Tidur Terlentang
-
Tergerus Proyek Nasional, Warga Nagari Air Bangis Geruduk Komnas HAM
-
Buntut Aksi Kekerasan Saat Demo Warga Air Bangis, 4 Anggota Polisi Dilaporkan Ke Polda Sumbar
-
Tak Kecam Aksi Kekerasan ke Warga Air Bangis Sumbar, Komnas HAM Justru Desak Polri Lakukan Investigasi
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Strategi Songket PaSH Tingkatkan Penjualan: Terus Hadirkan Inovasi dan Adaptasi Pasar
-
Terungkap! Mayat Perempuan dalam Karung di Tanah Datar Pelajar MTSN, Bernama Cinta dan Bertato di Lengan Kiri!
-
Misteri Mayat Perempuan dalam Karung di Tanah Datar: Leher Bekas Dicekik, Punggung Bekas Dicakar!
-
Geger Penemuan Mayat Perempuan dalam Karung, Dibuang di Pinggir Jalan Tanah Datar!
-
Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 700 Meter