SuaraSumbar.id - Satu unit rumah toko (ruko) di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, nyaris ludes terbakar. Penyebabnya dipicu ulah aksi Orang dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) yang ternyata pemilik ruko yang terletak di Jalan Veteran, Simpang Tembok Bukittinggi itu.
Peristiwa itu terjadi pada Senin (28/6/2021) pagi. Semula, warga melihat gumpalan asap pembakaran. Setelah diselidiki, ternyata asap tersebut bersumber dari dalam ruko.
Merasa khawatir, warga pun melaporkan kejadian tersebut kepada petugas pemadam kebakaran. Alhasil, api dapat segera dipadamkan dan ruko tersebut selamat dari kebakaran.
Kepala Bidang Operasional Damkar Kota Bukittinggi Susilo mengatakan, pihaknya langsung mengerahkan 2 unit mobil pemadam ke lokasi kejadian pasca mendapatkan laporan.
“Petugas dapat mengatasi kebakaran sebelum api membesar,” katanya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com.
Dari informasi, kebakaran itu dipicu ulah A (43), pemilik ruko yang mengalami gangguan jiwa. Dia memang suka mengumpulkan barang-barang bekas.
“Kali ini ODGJ malah membakar barang-barang bekas yang dia kumpulkan di dalam rumah,” katanya.
Aksi tersebut merupakan kali kedua dilakukan oleh A. Sebelumnya dia nyaris membakar ruko dan lagi-lagi beruntung petugas pemadam cepat sampai di lokasi kejadian ini.
“ODGJ itu telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dijaga agar memperhatikan setiap tindakan yang dilakukannya agar tidak menimbulkan kebakaran lagi,” katanya.
Baca Juga: Hapus Transaksi Tunai, 23 Lapas dan Rutan di Sumbar Terapkan Sistem Uang Elektronik
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
Terkini
-
Siapa Pemain Asing Semen Padang FC Terakhir? Kabau Sirah Siapkan Striker
-
CEK FAKTA: Prabowo Jual Laut dan Hutan Aceh-Sumatera ke Inggris Rp 90 Triliun, Benarkah?
-
Padang Berpotensi Hujan Ringan, Ini Peringatan BMKG
-
5 Fakta Ikan Mati Massal di Danau Maninjau, Kejadikan Berulang yang Rugikan Petani Ratusan Juta
-
Kecelakaan Beruntun di Agam Tewaskan Tiga Orang, Truk Hantam Truk Parkir