SuaraSumbar.id - Seorang pria di Thailand yang dikenal dengan Lentivanon berhasil menjadi jutawan berkat berjualan cicak. Pria ini berasal dari keluarga miskin.
Menyadur World of Buzz Senin (26/08), Lentivanon sempat bekerja di luar negeri selama 10 tahun. Dia memiliki rencana untuk pulang kampung dan memulai hidup baru. Namun situasi menjadi semakin sulit karena pandemi.
Lantas, pria 35 tahun ini kemudian berdiskusi dengan sahabatnya yang merupakan warga negara Indonesia. Atas saran temannya, ia mulai mengumpulkan cicak untuk dijual.
Tak hanya memberi saran, sahabatnya juga memberi sebuah mesin pengering khusus yang bisa dibuat untuk mengeringkan cicak-cicak tangkapannya.
Tumpukan cicak kering itu kemudian dikumpulkan dan dijual ke bos lokal yang berasal dari China. Binatang merayap itu kemudian diekspor ke pasar China untuk dijadikan obat.
Tak disangka, usahanya berkembang dengan pesat dan Lentivanon mulai membuat halaman di Facebook untuk memperluas bisnisnya. Dari seorang pria yang hanya memiliki 1 sepeda motor, Lentivanon kini berubah menjadi jutawan.
Cicak-cicak itu banyak dicari dan memiliki harga yang cukup fantastis, mulai 300 baht (Rp 138.000) per kg, atau 300.000 baht (Rp 138,5 juta) per ton.
Berkat promosi gencarnya, kini banyak warga Thailand yang berburu cicak dan menjadikannya ladang usaha baru. (Suara.com)
Baca Juga: Tak Disangka, Pria Ini Jadi Jutawan Berkat Jualan Cicak
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan
-
7 Lipstik Terbaik Usia 50-an, Rahasia Bibir Tetap Lembap dan Tampak Muda!