SuaraSumbar.id - Pengurusan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di Polresta Padang meningkat tajam. Bahkan, dalam sehari kini tembus 500 orang.
Membludaknya pengurusan SKCK diyakini karena diumumkannya pembukaan pendaftaran masuk anggota Polisi Republik Indonesia (Polri) 2021.
Hal itu dibenarkan Kasat Intel Polresta Padang, Kompol Jon Hendri. Pihaknya mengaku terpaksa menambah kuota layanan untuk melayani pengurusan SKCK.
"Semula hanya 150 orang per hari. Dengan adanya pembukaan penerimaan masuk Polri, meningkat menjadi 500 orang per hari," katanya, Rabu (24/3/2021).
Baca Juga: Polri Siapkan Mekanisme Pembuatan SIM, STNK, dan SKCK Pakai Smarthpone
Kompol Jon Hendri memastikan pihaknya tetapkan menerapkan protokol kesehatan dalam melayani pengurusan SKCK. Mengantisipasi waktu pelayanan, pihaknya pun menambah petugas yang semula hanya 5 orang menjadi 12 orang.
"Mereka diberikan nomor antri untuk mencegah kerumunan dan dengan tetap menjaga prokes," katanya.
Dalam melayani 500 orang yang mengurus SKCK, pihaknya membagi dengan cara ber shif. Sebanyak 250 orang dilayani shift pagi hingga siang. Sedangkan 250 orang lagi pelayanan pada shift siang hingga sore.
"Untuk pecetakkan sertifikat SKCK, pengurusan pada shift pagi bisa langsung diambil. Sementara pengurusan siang diambil besok paginya," katanya.
"Dalam pelayanan, petugas juga berkerja hingga pukul 21.00 WIB malam," tutupnya.
Baca Juga: ETLE Berlaku di Kota Padang, Ini Lokasi CCTV Tilang
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
Terkini
-
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kapolda Sumbar: Motif Biar Dibuktikan di Persidangan
-
Kapolda Sumbar Kembali Tegaskan AKP Dadang Tak Ganguan Mental: Sudah Mau Makan!
-
Masa Tenang Pilkada 2024, KPU Sumbar Larang Aktivitas Kampanye dan Survei
-
Bawaslu Agam Tertibkan APK di Masa Tenang Pilkada 2024
-
Kasus Penembakan Kasat Reskrim Solsel, Walhi Sebut Momen Berantas Kejahatan Lingkungan