SuaraSumbar.id - Ibunda Indah Permatasari, Nursyah masih belum ikhlas dan meridai putrinya menikah dengan Arie Kriting. Bahkan, Nursyah yakin kalau putrinya mau dengan Arie karena diguna-guna.
Menurut Nursyah, Indah Permatasari langsung menjadi sosok yang berubah sejak dekat dengan Arie Kriting, sekitar tiga tahun lalu. Katanya, putrinya kerap berprilaku kasar kepadanya hanya demi membela sang kekasih.
"Jadi saya sempat pikir, 'Indah kok jahat ya ke saya'. Indah itu seperti tidak sadar," kata Nursyah, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (12/1/2021).
Tak ingin sang anak terpengaruh lebih jauh, Nursyah sempat menegur Arie Kriting. Ia juga meminta kepada sang komika itu agar tak memisahkan Indah Permatasari dengannya.
Baca Juga: Suami Nindy Punya Senpi Ilegal, Arie Kriting - Indah Permatasari Nikah
"Tiga tahun saya tegur (Arie Kriting) agar tidak memisahkan saya dengan anak ini. Dia jahat sekali, dia peralat Indah agar kami berdua berkelahi terus gara-gara dia," kata Nursyah.
Tak hanya itu, Nursyah menduga bahwa Arie Kriting memiliki ilmu gun-guna. Ia mengaku beberapa kali menemukan ular di rumahnya. Ia menduga ular tersebut gaib yang dikirimkan oleh Arie Kriting.
"Pokoknya ilmunya dia (Arie) kirim ular ke rumah beberapa kali, kaki saya dibikin pincang dua bulan lebih. Dia semua itu yang kirim. Dia mau saya mati, dia orang jahat," kata Nursyah dengan nada kesal.
Disinggung soal akan menjalin silaturahmi dengan Ari Kriting, Nursyah menolak mentah-mentah untuk bertemu dengan menantunya itu.
"Meskipun dia suami anakku, saya tidak mau lihat dia. Nggak akan mau saya bertemu dengan dia," kata Nursyah.
Baca Juga: Arie Kriting Resmi Menikah dengan Indah Permatasari
Sebelumnya, Arie Kriting dan Indah Permatasari melangsungkan pernikahan tanpa restu orangtua mempelai wanita. Kabar Arie menikah dengan Indah mencuat pertamakali di akun gosip @lambeturah pada Selasa (12/1/2021).
(Suara.com)
Berita Terkait
-
Kisah Pilu Co Pilot Sriwijaya Air Asal Sumbar yang Segera Menikahi Dokter
-
Kisah Warga Sumbar Terhindar dari Tragedi Sriwijaya Air Gegara Ini
-
3 Warga Sumbar Jadi Penumpang Sriwijaya Air SJ182 yang Hilang Kontak
-
3 Orang Warga Sumbar dalam Tragedi Jatuhnya Sriwijaya Air
-
Polda Sumbar Endus Dugaan Pidana Kegiatan MTQ Nasional 2020
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
- Lesti Kejora Dipolisikan karena Cover Lagu Yoni Dores, Ariel NOAH Pasang Badan: Kenapa Dipidanakan?
Pilihan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2025, Anti Aging Auto Bikin Glowing
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP di Bawah Rp5 Juta, Layar AMOLED Lensa Ultrawide
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi Rp 1 Jutaan dengan Spesifikasi Gahar Terbaik Mei 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Seken Murah, Hemat Bensin Tak Khawatir Rawat Mesin
-
4 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta: Irit Bahan Bakar, Kabin Longgar
Terkini
-
Komitmen BRI untuk Dunia Bola Nasional: Sponsori GFL Series 3
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Letusan hingga 800 Meter
-
Pemkab Dharmasraya Target 10.000 NIB Selama 2025
-
SIMA Prestasi Unand 2025 Bebas Biaya Pengembangan Institusi, Berikut Syaratnya!
-
Warga Padang Panjang Juga Dapat Sapi Kurban Presiden Prabowo, Lebih Besar dari Padang Pariaman!