SuaraSumbar.id - Seorang laki-laki berusia 23 tahun nekat menghabisi nyawa ibunya sendiri lalu mengajak adiknya menari bersama di depan jenazah sang ibu.
Kakak dan adik asal Utah, Amerika Serikat ini menari tepat di samping tubuh ibunya yang tak bernyawa akibat luka tembakan. Keduanya diyakini berada dalam pengaruh obat-obatan terlarang.
Menyadur Mirror, Jumat (07/01/2021), seorang pemuda bernama Mike Lopez ditangkap polisi karena bunuh ibunya sendiri ketika mereka duduk di meja makan.
Polisi mengatakan pria asal Springville ini membunuh ibunya yang berusia 43 tahun dengan cara ditembak pada 23 Desember 2020.
Baca Juga: Tolak Rehabilitasi, Seorang Selebgram Tega Bunuh Ibu hingga Cungkil Organ
Sebelum ditembak, ibu Lopez yang bernama Victoria Ramirez sempat mengucap "aku menyayangimu" pada putra sulungnya. "Aku tahu kamu akan membunuhku, aku mencintaimu," ujar sang ibu sesaat sebelum meregang nyawa.
Laporan menyebut pembunuhan itu terjadi saat Lopez masuk ke ruang makan bersama dua adiknya yang masing-masing berusia 14 dan 17 tahun.
Ketika duduk di meja makan, Lopez berpaling ke arah adik perempuannya yang berusia 14 tahun yang dibalas dengan anggukan dan mereka terlihat saling mengangguk.
Lopez lantas menembak ibunya dengan senapan yang menimbulkan luka di leher dan wajahnya. Ia tewas hampir seketika.
Adiknya yang berusia 14 tahun masuk ke dalam kamar mandi saat ibunya ditembak dan adiknya yang berusia 17 tetap berada di luar pintu.
Baca Juga: Tak Kuat Tahan Lapar, Petani Ngamuk Bunuh Ibu dan Saudaranya
Ketika ibunya tewas, adik yang berusia 14 tahun keluar dari kamar mandi dan membelai rambut ibunya sebelum Lopez meraih lengannya. Keduanya lalu mulai menari di samping jenazah ibu mereka.
Berita Terkait
-
Polisi Gerebek Rumah Mahasiswa di Bekasi, Temukan Ladang Ganja Mini
-
Serahkan ke Polisi soal Temuan Ladang Ganja di Bromo, Kemenpar: Itu Destinasi Ramah Lingkungan
-
Andien Berduka Pika Meninggal Dunia, Singgung Perjuangan Ibunya Soal Ganja Medis
-
Geger Ladang Ganja di Bromo, Legislator PDIP Soroti Pengawasan Lemah: Ini Alarm Buat Pemerintah
-
Hingga Napas Terakhir: Perjuangan Pika Tuntut Legalisasi Ganja Medis Untuk Pengobatan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Daftar 5 Patahan Aktif Berpotensi Picu Gempa Dahsyat di Sumatera Barat, Ini Peringatan BMKG!
-
Rahasia Klaim DANA Kaget Terbukti! Ini Link Aman dan Tips Dapat Saldo DANA Gratis 17 April 2025
-
DANA Kaget 17 April 2025 Dibagikan Lagi, Saldo Gratis Langsung Cair!
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya
-
DANA Kaget 16 April 2025: Buruan Klaim! Saldo Gratis Menantimu