SuaraSumbar.id - Legenda Brasil, Pele, menjadi bahan olok-olokan netizen karena dia tidak terima rekornya disalip oleh Cristiano Ronaldo. Pele juga disebut kekanak-kanakan.
Soal mencetak gol, Cristiano Ronaldo berhasil melewati rekor Pele dalam urusan mencetak gol. Hingga kini, kapten Timnas Portugal itu sudah mengantongi koleksi 758 gol usai mencetak brace saat Juventus mengalahkan Udinese dengan skor 4-1.
Koleksi gol Ronaldo melampaui 757 gol milik Pele. Namun, legenda Brasil itu tidak terima dengan rekornya yang disalip Ronaldo. Pele pun menuliskan di Instagram bahwa dirinya sudah mengoleksi 1.283 gol sepanjang kariernya.
Sebenarnya, ratusan dari 1.283 gol yang dicetak Pele itu terjadi dalam tur atau pertandingan persahabatan. Meski begitu, dia tidak memperdulikannya dan menganggap itu sebagai gol resmi.
Baca Juga: Vaksinasi Tahap 1 di Sumbar Ditarget Rampung Februari 2021
Akibat tindakan Pele itu yang tidak terima rekornya dilampaui Ronaldo, legenda sepak bola Brasil pun itu ramai-ramai diejek oleh netizen.
"Pele adalah seorang joker, dia adalah pesepak bola hebat, tapi cara dia bertindak sejak pensiun adalah arogansi yang mencengankan," komentar netizen.
"Dia (Pele) akan secara acak mencetak gol di halaman belakang rumahnya dan mulai menambahkan ke dalam perhitungan," ejek netizen.
Meski sudah melampaui rekor gol milik Pele, Ronaldo nyatanya masih berada di posisi kedua sebagai pemain pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah.
Pasalnya, dia masih kalah dari Josef Bican yang memiliki rekor 805 gol. Artinya, Ronaldo masih butuh 48 gol jika ingin menjadi pemain dengan gol terbanyak sepanjang sejarah.
Baca Juga: 36.920 Vaksin Sinovac untuk Sumbar Tiba di Padang
(Suara.com)
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Atta Halilintar Rayakan Ultah ke-30 dengan Jersey Cristiano Ronaldo, Ada Kisah Menarik di Baliknya
-
Atta Halilintar Pamer Dapat Jersey Langka Cristiano Ronaldo, Pernah Ditawar Rp 10 Miliar Tapi Tak Dilepas
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Polda Sumbar Ungkap Hasil Tes Urine AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Positif Narkoba?
-
Tewas Ditembak AKP Dadang, Kapolri Naikkan Pangkat AKP Ulil Jadi Kompol Anumerta
-
Yuk Cari Info Seputar Suku Bunga KPR di BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Fakta Baru: AKP Dadang Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Eksekusi Kasat Reskrim, Motifnya Masih Misterius!
-
Spesifikasi VIVO iQOO Z9X