SuaraSumbar.id - Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru, harga cabai merah di Pasar Tradisional Sikabau, Kecamatan Pulau Punjung, di Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat (Sumbar) naik hingga 100 persen dari Rp 30 ribu menjadi Rp 60 ribu per kilogramnya.
"Permintaan dari luar daerah Sumbar yang tinggi menjadi pemicu naiknya harga cabai menjelang tahun baru ini," kata pedagang Pasar Sikabau, Iman (43), Senin (21/12/2020).
Sejak beberapa pekan terakhir, kata Imam, pedagang dari luar daerah seperti Palembang dan Jambi membeli cabai ke sentra perkebunan petani cabai di Sumbar.
"Biasanya untuk dua daerah itu, cabai dipasok dari daerah lain. Saat ini mereka juga membeli ke petani di Sumbar dengan permintaan yang cukup tinggi," tuturnya.
Baca Juga: Nofi Candra dan 2 Calon Bupati dari Sumbar Gugat Hasil Pilkada ke MK
Pedagang lainnya, Apri (46) mengatakan, selain cabai, harga cabai hijau juga naik drastis dari Rp 20 ribu menjadi Rp 35 ribu per kilogram. Kemudian lobak naik dari Rp 4 ribu menjadi Rp7 ribu perkilogram, begitu juga dengan cabai rawit sebelumnya Rp 35 ribu menjadi Rp 60 ribu per kilogram.
Sedangkan komoditas yang stabil adalah tomat dikisaran Rp 8 ribu per kilogram dan kentang Rp 10 ribu per kilogram. Kemudian bawang merah dan bawang putih kisaran Rp 24 ribu per kilogram.
(Antara)
Berita Terkait
-
Mendag Klaim Harga Beras dan Cabai Mulai Turun
-
Harga Cabai Makin Pedas, Mendag Zulhas Ungkap Biang Keroknya
-
Sidak ke Pasar Kramat Jati, Mendag Zulhas Kaget Cabai Naik Rp 20.000 dalam Sehari
-
Harga Cabai di Daerah Tembus Rp100 Ribu, Beras Premium Mulai Turun
-
Harga Beras dan Cabai Terus Naik, Said Didu: Silahkan Minta Solusi ke Kades Masing-masing
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
Terkini
-
Kabag Ops Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Kapolda Sumbar: Korban Ditembak Jarak Dekat!
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!