SuaraSumbar.id - Pemerintah Kota Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar) mulai mengenalkan penggunaan vaksin Covid-19 kepada masyarakat. Sosialisasi itu dilakukan agar program vaksinasi 2021 berlangsung dengan baik dan penyebaran virus corona bisa dihentikan.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Pariaman, Rio Arisandi mengatakan, tahun depan pemerintah mulai melaksanakan vaksin. Tentu, pihaknya memiliki tanggungjawab untuk memberitahukan kepada masyarakat manfaat terkait manfaat vaksin tersebut.
"Jika tidak mau divaksin, kita akan menjalankan fase-fase seperti ini terus. Pembatasan sosial berskala besar kembali, dan terus menggunakan masker," katanya dilansir dari Antara, Jumat (18/12/2020).
Menurutnya, golongan pertama yang akan divaksin adalah tenaga kesehatan, TNI dan Polri. Kemudian, semua petugas yang berisiko, seperti anggota BPBD dan Satpol PP. Setelah itu, kelompok masyarakat peserta BPJS Kesehatan yang iurannya dibayarkan pemerintah.
"Itu adalah golongan pertama atau 30 persen yang akan mendapatkan vaksin tahap pertama. Kemudian dilanjutkan ke masyarakat dengan usia produktif 18 hingga 59 tahun," katanya.
Di Kota Pariaman sendiri, kata Rio, angka kesembuhan Covid-19 mencapai 92 persen atau 443 orang dari 481 warga positif corona. Sedangkan kasus meninggal dunia mencapai 16 orang.
Berita Terkait
-
182 Juta Warga Indonesia Harus Divaksin, Jokowi: Jangan Ada yang Menolak
-
Pemkab Magelang Dialokasikan Terima Dua Ribu Vaksin Covid-19
-
Jokowi: Vaksin Covid-19 Gratis untuk Semua, Bukan Cuma Anggota BPJS
-
Usai Menantang Presiden, Aa Gym Diminta Menjadi Orang Kedua Divaksin Corona
-
Pemerintah Pastikan Vaksin Covid-19 Gratis Tanpa Syarat Apapun
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
7 Fakta Pesawat ATR 400 Rute Jogja-Makassar Hilang, Warga Dengar Ledakan hingga Kepulan Asap
-
Viral Warga Padang Jalan Kaki ke Mekkah, Begini Respon Kanwil Kemenhaj Sumbar
-
Kronologi Penemuan Tulang Manusia di Salareh Aia Agam, Polda Sumbar Langsung Evakuasi
-
Polisi Periksa 8 Pelaku Tambang Emas Ilegal di Pasaman Barat, Digerebek di Talamau
-
Bunga Rafflesia Mekar Bersamaan di Agam, Fenomena Langka Awal 2026