SuaraSumbar.id - Klub Liga Super Malaysia, PDRM FC, akan menghadapi Semen Padang FC dalam laga uji coba internasional yang berlangsung di Stadion Haji Agus Salim, Padang, pada Sabtu (16/11/2024) malam.
Meski hanya laga uji coba, PDRM FC menegaskan keseriusan mereka dalam menghadapi pertandingan ini.
Asisten Pelatih PDRM FC, Eddy Gampil Edwyn, menyatakan bahwa timnya akan memberikan perlawanan berkualitas melawan Semen Padang FC.
Pertandingan ini dimaknai sebagai bagian dari persiapan PDRM untuk menghadapi kompetisi Piala Malaysia.
Baca Juga:PDRM FC Tantang Semen Padang FC, Duel Seru di Agus Salim Menanti
"Kami akan mencoba memberikan perlawanan yang berkualitas pada malam besok. Ini bukan sekadar uji coba, tetapi bagian dari persiapan penting menuju Piala Malaysia," ujar Eddy.
Ia juga mengungkapkan bahwa tim pelatih telah menyiapkan 11 pemain terbaik untuk diturunkan dalam laga melawan Kabau Sirah (julukan Semen Padang FC).
"Bagi PDRM, ini bukan hanya sekedar datang untuk bermain-main. Kami datang untuk mengasah kemampuan tim," tambahnya.
Pemain PDRM FC, Syahril Fikri, mengungkapkan antusiasmenya menghadapi pemain Indonesia. Menurutnya, pertandingan ini menjadi kesempatan penting bagi para pemain PDRM untuk menambah pengalaman dan memperkuat kerja sama tim.
"Kami ingin bermain dengan baik dan enjoy. Dari segi permainan, kami akan memberikan yang terbaik dalam pertandingan besok," kata Syahril.
Baca Juga:Semen Padang FC vs PDRM FC: Duel Seru Indonesia Vs Malaysia di Agus Salim
Sementara itu, Semen Padang FC juga menganggap laga ini sebagai ajang penting untuk mempersiapkan diri menghadapi laga lanjutan Liga 1 musim 2024/2025 melawan PSM Makassar.
Pelatih Semen Padang FC, Eduardo Almeida, menegaskan bahwa fokus timnya adalah mengasah taktik dan membangun kepercayaan diri pemain.
Pertandingan antara Semen Padang FC dan PDRM FC dijadwalkan berlangsung pada pukul 19.30 WIB di Stadion Haji Agus Salim.
Dengan kedua tim berkomitmen tampil serius, laga ini diharapkan menjadi tontonan menarik bagi para pecinta sepak bola di Padang dan sekitarnya.
Selain sebagai ajang uji coba, laga ini juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan olahraga antara klub dari Indonesia dan Malaysia.
Kontributor : Rizky Islam