Pertamina Goes to Campus di Unand: Membuka Peluang Karir dan Mengikis Stigma "Cuma Jual Minyak"

Sebagian publik masih menganggap PT Pertamina sebatas perusahaan penjual BBM. Padahal, banyak hal yang telah diberikan Pertamina untuk negeri.

Riki Chandra
Kamis, 13 Juni 2024 | 18:32 WIB
Pertamina Goes to Campus di Unand: Membuka Peluang Karir dan Mengikis Stigma "Cuma Jual Minyak"
Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) dan Penunjang Bisnis PT PIS, Surya Tri Harto (tengah) saat diwawancarai wartawan di Padang, Kamis (13/6/2024).

SuaraSumbar.id - Sebagian publik masih menganggap PT Pertamina sebatas perusahaan penjual BBM. Padahal, banyak hal yang telah diberikan Pertamina untuk melangsungkan pengabdian terhadap negeri.

"Persepsi tentang Pertamina ini yang perlu terus kita jelaskan (ke kampus-kampus). Sebagai melihat sebatas jual minyak, padahal banyak sudah disentuh hingga program penghijauan," kata Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) dan Penunjang Bisnis PT PIS, Surya Tri Harto di Gedung Convention Hall Universitas Andalas (Unand) Padang, Kamis (13/6/2024).

Tri Harto mengatakan, salah satu tujuan hadirnya Pertamina Goes to Campus (PTGC) adalah untuk memberikan informasi utuh kepada mahasiswa tentang apa dan bagaimana peran Pertamina.

Sebagai lulusan Unand, ia berharap agar pendidikan di kampus tersebut berlangsung baik. Kemudian, para sarjananya bisa bersaing di ragam bidang profesional.

Ia juga menekankan, program PTGC bukan untuk menargetkan secara spesifik kampus yang dikunjungi tersebut akan menjadi prioritas dalam penerimaan karyawan Pertamina.

"Proses rekruitmen di Pertamina transpran, jelas dan terukur sesuai bidang kerja yang dibutuhkan. Tidak ada kuota khusus, termasuk kampus milik Pertamina sendiri. Tidak semua lulusannya masuk ke Pertamina. Statusnya sama dengan mahasiswa kampus lain, bisa saling bersaing," katanya.

Sementara itu, Wakil Rektor IV Unand, Henmaidi menuturkan, program PTGC ini kesempatan baik bagi mahasiswa untuk menambah wawasan, terutama yang bermimpi bekerja di perusahaan besar BUMN tersebut.

“Ini langkah awal bagi mahasiswa dan alumni untuk meniti karier dan mengembangkan potensi diri," katanya.

Diketahui, PT. Pertamina menggelar Pertamina Goes to Campus (PTGC) dibelasan kampus di Indonesia dan salah satunya di Unand, kampus kedua yang disambangi tim tersebut. Sebelum ke Padang, program PTGC berlangsung di Institut Teknologi Bandung (ITB).

Ratusan mahasiswa antusias mengikuti kegiatan tersebut. Dalam kegiatan bertema "Energizing The Future Together" itu, PT PIS juga memberikan bantuan pendidikan kepada mahasiswa Unand hingga pameran.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini