Nikmati Idul Adha dengan Sajian Daging Kambing Muda

Daging kambing yang beraroma kuat biasanya dimasak kari atau sop dengan rempah-rempah.

Suhardiman
Sabtu, 08 Juni 2024 | 15:03 WIB
Nikmati Idul Adha dengan Sajian Daging Kambing Muda
Ilustrasi daging kambing. [pinterest]

SuaraSumbar.id - Perayaan Idul Adha 1445 H tidak lengkap tanpa hidangan kambing muda yang lezat. Daging kambing yang beraroma kuat biasanya dimasak kari atau sop dengan rempah-rempah.

Chef Desi Trisnawati, pemenang MasterChef Indonesia musim kedua membagikan resep hidangan daging kambing muda yang ia pelajari sewaktu belajar di Australia.

Melansir Antara, berikut resep Creamy Rosemary Lamb:

Bahan-bahan
- 250 gr daging kambing muda iris sesuai selera.
- 1 buah bawang bombay potong kotak
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1/2 paprika merah potong kotak
- 1/2 paprika hijau, potong kotak
- 1/2 sdt rosemary kering
- 1 sdm minyak
- 1 sdm butter
- 100-200 ml whipping cream
- Lada hitam
- Garam secukupnya
- kaldu ayam bubuk secukupnya
- 100 ml air

Cara Memasak

- Bumbui daging dengan lada dan garam selama 10 menit.
- Panaskan wajan dan beri minyak, lalu masak daging sebentar dengan api besar hingga semua sisi kecoklatan. Kemudian angkat dan sisihkan.
- Di wajan yang sama masukan butter, bawang bombay, masak hingga sedikit layu lalu masukan bawang putih.
- Tambahkan air, lalu kecilkan api. Masukan daging, paprika, rosemary, garam, lada, dan kaldu ayam. Aduk rata.
- Masukan whipping cream dan koreksi rasa.
- Sajikan dengan pasta atau nasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak