SuaraSumbar.id - Krismadinata resmi dilantik menjadi Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) periode 2024-2029 oleh Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) UNP, Z Mawardi Effendi di Auditorium UNP, Rabu (5/6/2024).
Rektor UNP sebelumnya, Ganefri berharap agar Krismadinata terus melakukan inovasi dalam memimpin UNP di tengah tantangan pendidikan yang semakin berat. Lebih-lebih kemajuan teknologi yang makin pesat membuat transformasi pendidikan ke depan juga harus cepat dilakukan.
“Pendirian program studi baru di UNP, salah satunya Prodi Aktuaria merupakan jawaban memenuhi tantangan zaman. Pekerjaan akuntan di masa mendatang akan digantikan teknologi. Masa mendatang yang dibutuhkan adalah aktuaria, seorang analis risiko keuangan,” katanya yang sudah dua periode memimpin kampus tersebut.
Selain berinovasi di berbagai hal, Ganefri meminta agar Rektor baru UNP juga fokus memastikan keberlangsungan dan memajukan prodi-prodi baru agar segera mendapat reputasi internasional. Kemudian, prodi yang telah lama seluruhnya harus berpredikat unggul.
“UNP saat ini memiliki 145 program studi dengan jumlah mahasiswa mencapai 60 ribu orang. Sebaiknya pembukaan prodi S1 dimoratorium dulu, fokus keberlanjutannya. Tapi untuk S2 dan S3 bisa buka prodi baru,” katanya.
Kemudian, ia berharap agar digitalisasi tetap diterapkan menyeluruh di UNP. Mulai dari digital learning, digital management hingga digital leadership. Apalagi, digitalisasi di UNP telah mendapat dukungan penuh dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, salah satunya dengan hadirnya Pusat Informasi dan Perpustakaan Digital yang dibangun dengan anggaran Rp 117 miliar.
"Optimalisasi UNP sebagai Perguruan Tinggi Berbadan Hukum (PTNBH) juga harus ditingkatkan untuk mengumpulkan pendapatan. Sudah ada mall UNP secara virtual yang didalamnya merupakan distributor barang/jasa. Kebutuhan UNP tidak perlu dibeli di luar, cukup melalui mall ini. Mulai dari pengadaan barang/jasa, alat tulis kantor, hingga konsumsi," katanya.
Sementara itu, Rektor UNP, Krismadinata memastikan melanjutkan misi rektor sebelumnya seklaigus menuntaskan pekerjaan yang urung selesai. Kemudian juga berkontribusi secara nasional dalam mewujudkan generasi Indonesia Emas 2045.
“Sumber daya yang dimiliki UNP akan dikerahkan secara maksimal, tepat guna, tepat sasaran untuk melanjutkan program besar yang telah dirintis Prof. Ganefri yakni menjadikan UNP sebagai universitas berkelas dunia,” katanya.
Menurut Krismadinata, secara bertahap UNP telah menancapkan eksistensinya secara internasional. Hal itu terlihat dari karya ilmiah yang telah terindeks internasional hingga kerjasama dengan perguruan tinggi luar negeri.