Hadapi Kesulitan Hidup, Ini Doa Rajanya Istighfar

Dengan membacanya, kita dapat merasakan kelapangan dan jalan keluar atas setiap kesulitan dan masalah yang kita hadapi dalam hidup.

Chandra Iswinarno
Minggu, 14 Januari 2024 | 20:06 WIB
Hadapi Kesulitan Hidup, Ini Doa Rajanya Istighfar
Ilustrasi doa (Unsplash/Jeremy Yap)

SuaraSumbar.id - Setiap manusia pasti menghadapi cobaan dalam hidupnya. Bagi umat Islam, berdoa kepada Allah SWT merupakan salah satu cara untuk mengatasi kesulitan tersebut.

Imam Al-Tirmidzi meriwayatkan sebuah hadits yang mengatakan bahwa Allah SWT tidak akan menolak doa seseorang yang sungguh-sungguh menengadahkan kedua tangannya.

"Sudah selayaknya seorang hamba meluangkan waktunya untuk mendekatkan diri kepada Allah dan meraih kemurahan-Nya."

Dalam hadits lain yang diriwayatkan oleh At-Tirmidzi, disebutkan bahwa Allah akan marah jika seseorang tidak mau berdoa kepada-Nya. Menolak berdoa adalah tanda sombong dan kurangnya kesadaran diri.

Baca Juga:Bulan Rajab: Bulan Dimuliakan, Waktu untuk Zikir dan Doa

Salah satu doa yang sangat dianjurkan untuk diamalkan adalah doa Sayyidul Istighfar:

للَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّي لاَ إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ، خَلَقْتَنِي وَأَنَا عَبْدُكَ، وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَاا اسْتَطَعْتُ، أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ، أَبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ، وَأَبُوءُ لَكَ بِذَنْبِي فَاغْفِرْ لِي، فَإإِنَّهُ لاَ يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا أَنْتَ أَعُوْذُبِكَ مِنْ شَرِّمَا صَنَعْتُ

Allahumma anta Rabbi, La Ilaha illa anta, Khalaqtani wa ana abduka, wa ana ‘ala ahdika wa wa’dika, mas tatha’tu, audzu bika min syarri ma shana’tu, abu’u laka bini'matika wa abu’u laka bi dzanbi, faghfir li, fainnahu la yaghfirudz dzunuba illa anta. A'udzubika min syarrima shana'tu. 

Artinya: "Ya Allah, Engkaulah Pemeliharaku. Tiada sesembahan selain Engkau. Engkau menciptakan aku, dan aku adalah hamba-Mu. Aku berada dalam perjanjian dengan-Mu, sejauh kemampuanku. Aku berlindung kepada Engkau dari keburukan yang aku perbuat. Aku bertobat kepada-Mu dengan karunia-Mu dan mengakui dosaku. Ampunilah aku, karena hanya Engkaulah yang dapat mengampuni dosa. Aku berlindung dari keburukan yang aku perbuat."

Doa Sayyidul Istighfar ini juga dikenal sebagai "rajanya istighfar." Dengan membacanya, kita dapat merasakan kelapangan dan jalan keluar atas setiap kesulitan dan masalah yang kita hadapi dalam hidup.

Baca Juga:Dzikir dan Istighfar Sebagai Pembuka Rezeki Menurut Ajaran Islam

Selalu ingat untuk selalu mendekatkan diri kepada Allah dalam setiap situasi, karena Allah tidak akan menolak hamba-Nya yang tulus berdoa kepada-Nya.

Kontributor : Rizky Islam

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini