Gubernur Sumbar Sebut Jalan dan Jembatan yang Rusak Diterjang Banjir Segera Diperbaiki

Menteri PUPR meminta Balai Pelaksana Jalan Sumatera Barat (Sumbar) segera memperbaiki jalan dan jembatan di kawasan jalan lintas sumatera yang rusak akibat diterjang banjir.

Riki Chandra
Jum'at, 12 Januari 2024 | 07:26 WIB
Gubernur Sumbar Sebut Jalan dan Jembatan yang Rusak Diterjang Banjir Segera Diperbaiki
Gubernur Sumbar, Mahyeldi mendampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, meninjau sejumlah proyek infrastruktur di Sumbar, Kamis (11/1/2024).

SuaraSumbar.id - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, meminta Balai Pelaksana Jalan Sumatera Barat (Sumbar) segera memperbaiki jalan dan jembatan di kawasan jalan lintas sumatera yang rusak akibat diterjang banjir.

Hal itu dinyatakan Gubernur Sumbar, Mahyeldi, yang mendampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, meninjau sejumlah proyek infrastruktur di Sumbar, Kamis (11/1/2024).

"Dalam kunjungan itu beliau memerintahkan Balai Pelaksana Jalan untuk segera menyiapkan perencanaan perbaikan jalan di Silingkang Oso dan Jembatan Kiambang kemudian segera menenderkannya," kata Mahyeldi.

Jembatan yang menjadi sorotan Menteri PUPR tersebut adalah Jembatan di Kiambang di Padang Pariaman. Jembatan itu berada di di Jalan Lintas Sumatera Padang-Pekanbaru.

Baca Juga:Nelayan Peduli Sampah Pantai Padang Dapat Hadiah Umrah dari Gubernur Sumbar

Sementara jalan terban dan tergerus banjir berada di Silungkang Oso yang merupakan bagian Jalan Lintas Sumatera Sumbar-Jakarta.

"Jalan dan jembatan ini penting karena berada pada jalur utama penghubung Sumbar dengan provinsi tetangga. Penting untuk segera diperbaiki," katanya.

Mahyeldi mengatakan jalan dan jembatan itu, karena berada di jalan lintas sumatera, menjadi kewenangan pusat melalui Balai Pelaksana Jalan Nasional. Namun Pemprov Sumbar menurutnya akan ikut membantu perbaikan jalan dan jembatan tersebut sesuai dengan kewenangan yang ada.

Saat ini, kondisi jembatan di Kiambang, Padang Pariaman tidak bisa dilewati dan telah ditutup sejak tonggak penopang bagian tengah jembatan tergerus oleh arus banjir, pada September tahun lalu.

Namun karena jembatan tersebut merupakan jembatan kembar sejajar, maka jembatan yang satu lagi, yang tidak rusak, tetap bisa dilewati kendaraan. Meski demikian, arus transportasi di titik tersebut menjadi agak tersendat dan berpotensi macet.

Baca Juga:Industri Halal Sektor Prioritas Sumbar, Masuk RPJMD 2021-2026

Sementara itu badan jalan yang terban di Silungkang Oso juga rusak akibat banjir. Di bawah badan jalan itu terdapat polongan air yang juga sudah bergeser sehingga berbahaya untuk dilewati.

"Kita berharap jalan dan jembatan ini bisa segera diselesaikan agar jalur darat dari Sumbar ke Riau dan Sumbar ke Jakarta bisa kembali lancar," katanya.

Selain menyorot jalan dan jembatan yang rusak itu, Mentri PUPR juga meninjau proyek pembangunan Tol Padang-Pekanbaru ruas Padang-Sicincin yang saat ini masih dalam proses pengerjaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak