Kiky Saputri Sebut Anies Baswedan Jago tapi Salah Pilih Cawapres

Cak Imin diroasting oleh Kiky Saputri, dianggap yang membuat elektabilitas AMIN jatuh.

Tasmalinda
Sabtu, 06 Januari 2024 | 22:57 WIB
Kiky Saputri Sebut Anies Baswedan Jago tapi Salah Pilih Cawapres
Anies Baswedan-Cak Imin. [@cakimiNOW]

SuaraSumbar.id - Acara resolusi Indonesia berhasilkan suasana baru mengenal sosok calon presiden (capres) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. Acara ini pun menghadirkan komedian Kiky Saputri yang meroasting Anies dan pasangan calon wakil presiden atau cawapres Muhaimin Iskandar.

Saat roasting tersebut Anies Baswedan disebut sosok yang sangat tenang dan terus meningkatkan elektabilitas. Sementara Kiky menyebut jika sosok cawapres ialah sosok yang melakukan hal sebaliknya.

Kiky menyebut jika yang membuat elektabilitas AMIN naik ialah Anies Baswedan. "Sementara wakilnya membuat elektabilitas malah turun," ujarnya.

Kiky juga menyebut kekinian Anies harus bekerja keras agar memperoleh dukungan meski pilihan pada cawapres membuat turun,

Baca Juga:Gubernur Sumbar Klaim Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik Sudah Tender: Tunggu Prosesnya!

"Pak Anies keknya sekarang jika ke daerah bukan desak Anies, namun klarifikasi Cak Imin," ujarnya Kiky dengan nada bercanda.

Bahkan menurut Kiky, Cak Imin beberapa kali melontarkan pernyataan yang membuat elektabilitas AMIN menjadi turun.

"Pak Anies memang terkenal jago, cerdas, tapi semakin ke sini, pak Anies terlihat tidak jago pilih cawapresnya," sambung Kiky kemudian.

Sampai Kiky pun menyinggung mengenai selepet cak Amin. Teman roasting lainnya, menyinggung pernyataan Cak Imin yang mengungkapkan tidak perlu adanya alutista.

Pernyataan itu dianggap akan kontroversial terkait dengan keamanan sekaligus kedaulatan negara.

Baca Juga:Puisi Anak Muda Sumbar untuk AMIN: Pilpres Adalah Kuasa Rakyat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak