Satu Pengeroyok YouTuber Cegat Motor Lawan Arah Ditangkap Polisi

Kekinian polisi telah menangkap satu orang pelaku berinisial YS (45).

Suhardiman
Sabtu, 02 September 2023 | 15:18 WIB
Satu Pengeroyok YouTuber Cegat Motor Lawan Arah Ditangkap Polisi
Ilustrasi pengeroyokan. [Antara]

SuaraSumbar.id - Seorang YouTuber berinisial AS (45) dikeroyok saat mencegat para pengendara yang melawan arah di Tebet, Jakarta Selatan.

Kekinian polisi telah menangkap satu orang pelaku berinisial YS (45). Dia ditangkap di kawasan Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, pada Sabtu (2/9/2023) dini hari.

"Pengeroyok dari Kelurahan Halim Perdana Kusuma, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur," kata Kanit Resmob Polres Jakarta Selatan, AKP Ahmad Zakaria melansir Antara.

Pengeroyokan bermula saat korban bersama temannya membuat konten edukasi tentang pelanggaran pengguna jalan yang melawan arah di Tebet, Jakarta Selatan, Selasa 15 Agustus 2023 malam.

Baca Juga:6 Tips agar Anak Mau Makan Sayur dan Buah, Taruh dalam Bekal Makanan Ya!

"Saat korban melakukan pelarangan, para terlapor (pelaku YS dkk) tidak menerimanya sehingga terjadi pertengkaran mulut," ujarnya.

Cek cok keduanya berlanjut dengan pemukulan terhadap korban hingga mengalami luka-luka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini