Petani di Pesisir Selatan Deklarasi Dukung Cak Imin Capres 2024

Sejumlah petani di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), mendeklarasikan dukungan kepada Muhaimin Iskandar untuk maju jadi Capres Indonesia 2024.

Riki Chandra
Sabtu, 01 Juli 2023 | 15:33 WIB
Petani di Pesisir Selatan Deklarasi Dukung Cak Imin Capres 2024
Cak Imin [Instagram/@cakiminow]

SuaraSumbar.id - Sejumlah petani di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), mendeklarasikan dukungan kepada Muhaimin Iskandar untuk maju jadi calon presiden (Capres) Indonesia 2024.

Deklarasi itu digelar di Nagari Koto Berapak, Kecamatan Bayang dan dihadiri oleh perwakilan petani se-Pesisir Selatan, Jumat (30/6/2023).

"Kita mendeklarasikan dukungan ke Cak Imin dikarenakan beliau sosok yang pas menjadi pemimpin bangsa," kata deklarator kegiatan itu, Ambris.

Ambris (58) menyebutkan Cak Imin memiliki perhatian lebih kepada petani sehingga pantas mendapat dukungan dari kalangan petani.

Baca Juga:Cak Imin Cawapres Paling Cocok Dengan Prabowo, Pegang Kunci Penting di Jatim

"Kita sangat tahu, Cak Imin merupakan sosok yang memperjuangkan nasib petani di pusat. Ini alasan kita mendukung Cak Imin," jelas Ambris.

Sementara petani lainnya, Jhoni  Afaris (42) mengatakan alasan mendukung Cak Imin agar kedepannya para petani juga dapat mendapatkan fasilitas khusus nantinya jika Cak Imin terpilih sebagai presiden 2024.

"Dan apa yang menjadi kebutuhan petani terhadap kelangkaan dan permasalahan pupuk Kedepannya dapat teratasi," kata Jhoni.

Jhoni menyebutkan sosok Cak Imin merupakan orang yang sangat berpengalaman di pemerintahan.

Cak Imin merupakan Ketua Partai Kebangkitan Bangsa dan pernah menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi.

Baca Juga:Dilema PKB: Tergiur Rayuan PDIP atau Setia pada Prabowo?

Cak Imin juga sekarang menjabat sebagai Wakil Ketua DPR RI periode 2019-2024.

"Jadi sudah pas beliau memimpin Indonesia di 2024 mendatang," jelas Jhoni.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

lifestyle | 13:50 WIB
Tampilkan lebih banyak