SuaraSumbar.id - Sejumlah Perusahaan Autobus (PO) Padang-Jakarta mulai mempersiapkan diri untuk mengantisipasi lonjakan penumpang jelang H-10 mudik Lebaran 2023.
Salah satunya adalah PO Anas Nasional Sejahtera (ANS) yang memiliki sekitar 40 unit armada. Saat ini, ANS baru mengoperasikan sebanyak 6 unit armadanya.
"Seminggu berjalannya puasa, baru enam armada yang beroperasi tujuan Padang-Jakarta dan sebaliknya," kata Agen PO ANS Padang, Arif Jamaludin kepada SuaraSumbar.id, Kamis (30/3/2023).
Saat ini, kata Arif, belum ada pergeseran jumlah penumpang maupun perubahan harga tiket. Perubahan itu akan dirasakan pada H-10 menjelang lebaran.
Baca Juga:Penting! Berikut Rincian Tarif Tol di Pulau Jawa Pada Lebaran Tahun 2023
"Untuk unit armada yang kita kerahkan memang tergantung kenaikan jumlah penumpang. Biasanya 9-10 unit kita kerahkan pada H-10 hingga H-1 lebaran," ucapnya.
Kondisi yang sama juga terjadi pada PO bus Naikilah Perusahaan Minang (NPM). Mereka memprediksikan kenaikan jumlah penumpang dirasakan seminggu menjelang lebaran.
"Saat ini hanya ada 2 armada yang beroperasi tujuan Padang-Jakarta. Kenaikan harga tiket maupun jumlah armada terjadi seminggu jelang lebaran," kata Agen PO NMP Padang, Aan.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga:Bagi Pengguna Kendaraan Pribadi dari Ibu Kota Jakarta Menuju Daerah, Ini Skema Mudik Lebaran 2023