Aliando Syarief Cerita Dirinya Melawan Penyakit Mental OCD, Hesti Malah Puji Bulu Matanya

Aktor film muda berbakat Indonesia, Aliando Syarief, sempat berjuang melawan penyakit mental obsessive compulsive disorder alias OCD.

Chandra Iswinarno
Jum'at, 17 Maret 2023 | 22:08 WIB
Aliando Syarief Cerita Dirinya Melawan Penyakit Mental OCD, Hesti Malah Puji Bulu Matanya
Bintang sinetron GGS Aliando Syarief (Instagram/Aliandooo)

SuaraSumbar.id - Aktor film muda berbakat Indonesia, Aliando Syarief, sempat berjuang melawan penyakit mental obsessive compulsive disorder alias OCD.

Karena penyakit mentalnya itu pula, Aliando Syarief yang digilai banyak perempuan ini sempat hiatus dari dunia hiburan.

Sebabnya, karena mengidap OCD, aktor yang kini berusia 26 tahun tersebut mempunyai kebiasaan tak lazim.

Hal itu diungkapkan Aliando Syarief ketika diundang sebagai tamu acara Tonight Show di NET TV.

Baca Juga:Cek Fakta: Innalillahi, Aliando Syarief Mendadak Meninggal Dunia, Idap Penyakit Misterius?

Seperti dilihat hari Jumat (17/3/2023) pada akun Instagram @lambegosiip yang menyebar ulang cuplikan acara itu, Aliando Syarief mengakui dirinya sempat tiga bulan tidak mandi-mandi.

Sebabnya, kata Aliando Syarief, dirinya gemar menimbun sampah di dalam kamar akibat obsesi berlebihan.

"Pernah enggak mandi tiga bulan, gara-gara enggak bisa gerak. Kalau di OCD disebutnya hording. Dia akan mengumpulkan barang-barang apapun di dalam kamarnya, dan dia enggak akan bisa bergerak karena dia enggak bisa mindahin sampah-sampah itu," kata Aliando Syarief.

Aliando Syarief menuturkan, dirinya mengumpulkan sampah dan menyusunnya secara rapi di dalam kamar.

Alhasil, tubuhnya terkepung sampah-sampah yang ia tata sendiri sehingga bintang film Argantara itu tidak bisa bergerak dan keluar.

Baca Juga:CEK FAKTA: Innalillahi, Aliando Syarief Meninggal Dunia, Akibat Penyakit Misterius?

Desta, salah satu host acara itu bertanya, bagaimana akhirnya Aliando Syarief bisa sembuh dari OCD.

Kala itu, Aliando Syarief mengatakan dirinya belum benar-benar sembuh dari OCD.

"Sembuhnya akhirnya gimana?" tanya Desta.

"Belum sih, belum sembuh. Lagi proses, tapi mulai bisa nge-counter pelan-pelan," jawab Aliando Syarief.

Hesti Purwadinata, juga host acara itu, justru spontan mengomentari tentang bulu mata Aliando yang terlihat cantik.

"Ali bulu matanya bagus ya," ujar Hesti.

Celetukan lucu tersebut berhasil mencairkan suasana dan para penonton tertawa dibuatnya.

Cuplikan lawas tersebut ternyata masih mengundang banyak komentar warganet, rata-rata perempuan.

"Cepet sembuh ayang," kata warganet.

"Insya Allah sembuh Bang Ali."

Kontributor : Rizky Islam

Berita Terkait

Natasha Rizki akhirnya beri tanggapan soal isu perselingkuhan Desta.

metro | 11:04 WIB

Natasha Rizki Bela Desta saat dihujat netizen

bestie | 10:02 WIB

Natasha Rizki dan Desta memutuskan untuk lanjut bercerai.

metro | 10:41 WIB

Pada sidang mediasi tersebut, Natasha Rizky dan Desta terlihat masih berkomunikasi seperti suami istri pada umumnya.

moots | 10:18 WIB

Salah satu hal yang bisa jadi membuat Natasha menyesal adalah karena Desta pernah melarangnya main sinetron saat sudah menikah.

depok | 10:06 WIB

Lifestyle

Terkini

Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat (Sumbar) menangguhkan penahanan sejoli mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Andalas (Unand).

News | 10:45 WIB

Izin operasional dua perguruan tinggi di Sumatera Barat (Sumbar) resmi dicabut tahun 2022 lalu. Perguruan tinggi itu yakni STIH Padang sama STISIP Padang.

News | 10:05 WIB

Kegiatan ini diyakini dapat memberi kesempatan bagi para pegolf junior untuk bersinar.

News | 20:00 WIB

Menko Polhukam Mahfud MD menegaskan dunia internasional tak boleh campur tangan dalam upaya membebaskan pilot tersebut.

News | 15:51 WIB

Dalam pengungkapan itu, satu orang diduga pelaku berinisial A (46) ditangkap.

News | 15:36 WIB

Penguatan UMKM lokal juga menjadi bagian dalam pengembangan jalan tol di mana di setiap rest area tidak hanya diisi oleh merek besar tetapi juga produk-produk UMKM lokal.

News | 15:09 WIB

Seorang pria di Kota Padang diduga menggelapkan mobil dengan cara membawa kabur mobil temannya sendiri. Modus awalnya ingin mengajak anaknya pergi jalan-jalan.

News | 22:21 WIB

Korban kebakaran di Nagari Cupak dan Kinari di Kabupaten Solok, Sumatera Barat (Sumbar), mendapatkan bantuan sosial Rumah Sejahtera Terpadu (RST).

News | 21:04 WIB

Kemudian pihaknya juga mengukur mengukur jarak sirene berbunyi dalam radius 0-200 meter.

News | 15:57 WIB

Apalagi, warungnya berada di jalur strategis jalan utama dari Solo hingga Banyuwangi.

News | 15:16 WIB

Dirinya mengaku peran pendidikan memang tidak akan memberi dampak secara langsung terhadap pertumbuhan dan pergerakan ekonomi nasional.

News | 15:09 WIB

Puluhan ribu akun media sosial (medsos) terkait Partai Komunis China ternyata palsu. Hal itu diketahui berdasarkan identifikasi Otoritas China.

News | 17:20 WIB

Percepatan digitalisasi pendidikan di Sumbar menjadi agenda penting Dinas Pendidikan Provinsi Sumbar dan DPRD Sumbar saat ini.

News | 14:17 WIB

Harga sapi kurban di Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), mencapai Rp 18 juta hingga Rp 28 juta per ekornya.

News | 12:29 WIB

Seorang pria yang berprofesi sebagai nelayan tega memperkosa seorang anak panti berkebutuhan khusus.

News | 10:56 WIB
Tampilkan lebih banyak