Buka Kejutan dari Ruben Onsu Biasa-biasa Saja, Betrand Peto Justru Kaget Dapat Kejutan dari Sarwendah

Keluarga Ruben Onsu pekan ini tengah berbahagia. Sebab, mereka sedang merayakan hari ulang tahun anak angkat mereka, yakni Betrand Peto.

Chandra Iswinarno
Jum'at, 17 Maret 2023 | 17:10 WIB
Buka Kejutan dari Ruben Onsu Biasa-biasa Saja, Betrand Peto Justru Kaget Dapat Kejutan dari Sarwendah
Potret perayaan ulang tahun Betrand Peto. [Instagram/@ruben_onsu]

SuaraSumbar.id - Keluarga Ruben Onsu pekan ini tengah berbahagia. Sebab, mereka sedang merayakan hari ulang tahun anak angkat mereka, yakni Betrand Peto.

Betrand Peto berulang tahun yang ke-18 pada hari Selasa 14 Maret pekan ini.

Sarwendah, istri Ruben Onsu, memberikan ucapan selamat juga melalui akun Instagram pribadinya kepada Betrand Peto.

"Happy birthday anakku @betrandpetoputraonsu," tulis Sarwendah, dilihat hari Jumat (17/3/2023).

Baca Juga:Sarwendah Dipeluk dari Belakang oleh Betrand Peto, Warganet Ribut Lagi

Tak hanya itu, Sarwendah, Ruben Onsu dan anak-anaknya juga memberikan pesta kejutan untuk Betrand Peto.

Momen mereka membuat pesta kejutan untuk Betrand Peto itu diunggah ke kanal YouTube milik The Onsu Family.

Selain mendatangkan sosok yang misterius, Ruben Onsu dan Sarwendah sama-sama memberikan hadiah kepada Betrand Peto di akhir video.

Tapi ternyata ada perbedaan reaksi dan ekspresi yang ditampilkan oleh Betrand Peto saat menerima kedua hadiah tersebut.

Saat membuka hadiah yang diperoleh dari Ruben Onsu, Betrand Peto justru terlihat biasa saja tanpa ekspresi yang benar-benar senang.

Baca Juga:Cuman Berduaan? Sarwendah dan Betrand Peto ke Tempat Ini Tanpa Ruben Onsu dan 2 Putrinya

Meski begitu, ia tetap menyampaikan terima kasih dan rasa cintanya atas hadiah berupa satu set pakaian berwarna biru yang diterimanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak