Cek Fakta: Benarkah Reino Barack dan Luna Maya Tepergok Jalan Bareng?

Rumah tangga Syahrini dan Reino Barack tampaknya tidak pernah bisa jauh dari rumor-rumor miring.

Chandra Iswinarno
Kamis, 16 Maret 2023 | 15:32 WIB
Cek Fakta: Benarkah Reino Barack dan Luna Maya Tepergok Jalan Bareng?
Luna Maya dan Reino Barack (Instagram)

Video tersebut dilengkapi dengan foto diduga Luna Maya dan Reino Barack saat berada di eskalator.

Terdapat pula narasi yang menyebut bila Reino Barack diam-diam menemui Luna Maya tanpa sepengetahuan Syahrini.

Hingga artikel ini ditulis, video tersebut sudah ditonton lebih dari 6 ribu kali.

Berdasakan penelusuran, klaim bahwa Reino Barack dan Luna Maya kepergok jalan bersama adalah salah.

Baca Juga:CEK FAKTA: Jenazah Ferdy Sambo Tiba di Jakarta Setelah Eksekusi Mati, Benarkah? Simak Penjelasannya!

Begitu pula dengan klaim Reino Barack diam-diam menemui Luna Maya tanpa sepengetahuan Syahrini adalah salah.

Dalam unggahan berdurasi 8 menit 11 detik tersebut, narator hanya membacakan artikel yang diunggah herstory.co.id pada tanggal 9 Maret 2023 dengan judul sebagai berikut.

"Tanpa Gandeng Syahrini, Reino Barack Keciduk Lagi 'Jelong-jelong' di Mall Jakarta, Netter Curiga Ketemu Luna Maya: Keinget Mantan"

Artikel ini membahas mengenai dugaan keberadaan Reino Barack di mall PI Jakarta yang didapat dari salah satu akun gosip. Akan tetapi tidak ada keterangan mengenai pertemuan antara Luna Maya dan Reino Barack.

Meski begitu, lewat akun Instagramnya, Syahrini masih mengunggah foto kebersamaan bersama sang suami di sebuah tempat belanja.

Baca Juga:CEK FAKTA: Detik-detik Pemakaman Ferdy Sambo Sebentar Lagi, Benarkah?

Kesimpulan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak