Empat Hari Ditemukan, Identitas Mayat Perempuan Kepala Pecah di Jalan Bypass Padang Belum Diketahui

Polisi masih melakukan penyelidikan penemuan mayat yang kondisi kepalanya pecah. Diduga, korban terlindas kendaraan.

Riki Chandra
Rabu, 07 Desember 2022 | 20:37 WIB
Empat Hari Ditemukan, Identitas Mayat Perempuan Kepala Pecah di Jalan Bypass Padang Belum Diketahui
Ilustrasi mayat. [Antara]

SuaraSumbar.id - Empat hari pasca ditemukan, identitas mayat seorang perempuan yang ditemukan di pinggir Jalan Bypass, Kelurahan Batipuh Panjang, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Minggu (4/12/2022) lalu, belum juga diketahui.

Polisi masih melakukan penyelidikan penemuan mayat yang kondisi kepalanya pecah. Diduga, korban terlindas kendaraan.

Sayangnya, identitas korban belum juga diketahui. Mayat perempuan itu sendiri masih berada di kamar jenazah RS Bhayangkara Polda Sumbar di Padang.

"Kita belum mengetahui penyebab kematian korban, sampai saat ini masih menunggu hasil visum dari rumah sakit," kata Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Dedy Adriansyah Putra, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Rabu (7/12/2022).

Baca Juga:Niat Berburu Biak, Warga Malah Temukan Mayat Tanpa Identitas di Karanganom Klaten

Dedy mengatakan, umur korban diperkirakan 20 tahun dengan ciri-ciri memakai baju kaos lengan pendek warna hitam, dan celana panjang warna coklat.

Ia mengaku kesulitan melacaknya lantaran tidak ada saksi di lapangan pada saat kejadian.

"Kalau hasilnya, korban memang terlindas kendaraan, tapi lebih lanjutnya kita belum mengetahui," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini