SuaraSumbar.id - Mobil operasional Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), terbalik, Rabu (9/11/2022) malam. Hal itu terjadi saat petugas sedang mengejar pembersihan pohon tumbang.
Kepala Pelaksana BPBD Agam, Bambang Warsito mengatakan, awalnya pihaknya mendapat laporan pohon tumbang dan menutupi jalan di Kelok 1 kawasan Kelok 44. Akibat peristiwa itu, akses lalu lintas Lubuk Basung-Bukittinggi macet.
Petugas BPBD Agam langsung meluncur ke lokasi. Namun dalam perjalanan, tepatnya di Jalan Raya Lubuk Basung-Bukittinggi, mobil yang digunakan mengalami slip ban dan terbalik di badan jalan.
"Jalan licin karena kondisi hujan, mobil yang digunakan alami slip ban dan hilang kendali," ujarnya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Kamis (10/11/2022).
Baca Juga:Beruang Madu Muncul di Kawasan Kelok 44 , Warga Diminta Waspada
Akibat peristiwa itu, 5 orang personil BPBD Agam alami luka-luka dan dilarikan ke IGD RSUD Lubuk Basung.
"Alhamdulillah petugas yang berada di dalam mobil hanya mengalami luka ringan dan sudah dilarikan ke rumah sakit," katanya.
Dalan pelaksanaan tugas itu, personil BPBD Agam dituntut cepat tanggap, sehingga mendapat laporan pohon tumbang langsung meluncur ke lokasi.
"Adanya kejadian ini, kedepan kami juga berharap kepada seluruh personil dalam melaksanakan tugas lebih waspada lagi, dan utamakan keselamatan," tuturnya.
Baca Juga:Warga Resah, Beruang Madu Kembali Muncul di Kawasan Kelok 44 Agam