'Demam' Ferdy Sambo, Orangtua di Sumsel Ini Beri Anaknya Nama Perdi Sambo

Nah, 'demam' Ferdy Sambo itu juga turut mengilhami seorang ayah dan ibu di Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.

Chandra Iswinarno
Kamis, 08 September 2022 | 19:07 WIB
'Demam' Ferdy Sambo, Orangtua di Sumsel Ini Beri Anaknya Nama Perdi Sambo
Orangtua di Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, menamakan anaknya yang baru lahir sebagai Perdi Sambo. [Instagram]

Mereka berharap bayi itu besarnya nanti bisa menjadi jenderal. Tapi mereka juga berharap bayi tersebut tak mengikuti jejak Ferdy Sambo.

"Semoga kelak jadi jenderal, tapi ingat jangan jadi pembunuh ya dek," @rinaxxx.

"Kalau nanti besar, jangan jadi pembunuh ya dek," @dendixxx.

"Untung tidak pakai F," @rayxxx.

Baca Juga:Anak Buah Ferdy Sambo AKP Dyah Chandrawati Tak Dipecat, Hanya Disanksi Mutasi Demosi

Kalpori kena prank
Penyidikan kasus pembunuhan Brigadir J sempat menemui jalan buntu. Hal ini karena skenario palsu yang terus dipertahankan oleh pihak Ferdy Sambo.

Bukan masyarakat yang tertipu, Ferdy Sambo bahkan mencoba mengelabui Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo. Kapolri pun mengaku turut menjadi korban prank alias kebohongan dari mantan anak buahnya tersebut.

"Saudara FS ini kan menceritakan peristiwa, skenario, yang terjadi di Duren Tiga itu kan tembak-menembak, dan itu disampaikan ke banyak orang termasuk saya," ungkap Sigit, ketika hadir di acara Satu Meja yang ditayangkan di kanal YouTube KOMPASTV.

Tetapi banyak kejanggalan sehingga membuat Sigit mendesak agar Sambo bercerita lebih jujur. Sigit kemudian bertanya dua kali kepada Sambo sembari menegaskan siap mengusut kasus penembakan Brigadir J tanpa pandang bulu.

"Sampai datang ke tempat saya, saya tanya sekali lagi, dia masih bertahan bahwa memang begitu faktanya," sambungnya.

Baca Juga:Kapolri Tegaskan Akan Pecat Polisi yang Suka Pamer Kemewahan: Pangkas yang Jelek!

Alhasil polisi harus merangkai sendiri kepingan-kepingan fakta yang dikumpulkan selama proses penyelidikan untuk sampai pada keyakinan Sambo terlibat, bahkan merencanakan, semua peristiwa yang terjadi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini