SuaraSumbar.id - Video viral detik-detik truk angkut sembako jatuh ke laut, menjadi perbincangan publik di media-media sosial.
Berdasarkan informasi yang terhimpun, peristiwa tersebut terjadi di Pelabuhan Meulaboh, Desa Gampong Cot, Kecamatan Samatiga, Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, Rabu (6/4/2022).
"Truk pengangkut bahan pokok tujuan Pulau Simeulue terjatuh ke laut," tulis akun Instagram @terangmedia yang mengunggah video tersebut.
Kapolsek Samatiga Iptu Pipin Panggabean, mengakui adanya kejadian nahas tersebut.
Baca Juga:Nyesek, Lantaran Bukan Anak Pondok, Wanita Ini Diminta Calon Mertua Putuskan Pacar
Dia mengatakan, truk beserta seluruh muatannya tenggelam ke laut. Tapi, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
"Kami masih melakukan penyelidikan. Belum dihitung berapa kerugian yang disebabkan kejadian itu," kata Iptu Pipin.
Warganet membanjiri kolom komentar unggahan tersebut dengan beragam opini.
Akun @rolan3910 misalnya, menyoroti truk itu yang tampak memuat barang melebihi kapasitas.
"Akibat keserakahan membawa barang melebihi kapasitas. Coba kalau muatannya tidak kayak gitu. Mungkin masih bisa berakselerasi."
Komentar yang sama juga dilontarkan akun @ustadjabaral. Dia mengatakan, "Inilah salah satu Contoh Truk muatan dengan kapasitan berlebih. Di Indonesia Marak ditemukan di jalan, truk-truk dengan muatan berlebih."
Ada pula warganet yang jatuh kasihan terhadap sopir truk tersebut.
"Kasihan sopirnya kena claim itu," kata akun @ayu_kitty0029.
"Klaim asuransi bisa gak ya?" tulis akun @d_onearsyad.
Sedangkan akun @febiarisrinaldi menyoroti muatan truk itu menambah volume sampah yang ada di lautan.
"Jadi mikir kayaknya laut juga mesti dikuras deh sekali kali karena sepertinya udah banyak sampah jatuh ke laut."
Kontributor : Rizky Islam