WhatsApp Bakal Hadirkan Fitur Shortcut Pencarian Teks dan Pesan Reaksi

WhatsApp dikabarkan sedang mengerjakan fitur shortcut untuk pencarian teks dan pesan reaksi.

Riki Chandra
Selasa, 01 Maret 2022 | 10:15 WIB
WhatsApp Bakal Hadirkan Fitur Shortcut Pencarian Teks dan Pesan Reaksi
ilustrasi whatsaap [Pexels/mamafilo]

SuaraSumbar.id - WhatsApp dikabarkan sedang mengerjakan fitur shortcut untuk pencarian teks dan pesan reaksi untuk menghadirkan pengalaman yang lebih mudah dan lebih nyaman bagi para pengguna aplikasinya.

Hal itu diketahui dari versi beta terbaru WhatsApp yang kini tengah diujicobakan dan membawa fitur shortcut tersebut untuk memudahkan pengguna mencari teks pesan dengan lebih mudah.

Dikutip dari PhoneArena, Senin (28/2/2022), fitur itu bisa dicoba langsung oleh pengguna yang penasaran dengan mengunduh WhatsApp beta untuk Android versi 2.22.6.3.

Dalam versi stabil yang saat ini banyak digunakan pengguna WhatsApp di ponsel pintarnya, untuk mencari pesan teks pengguna harus membuka menu tiga titik dan baru bisa memanfaatkan fitur “Search”.

Baca Juga:Pemkot Bukittinggi Buka Layanan Pengaduan Masyarakat Lewat WhatsApp

Dengan adanya pembaruan shortcut, maka nantinya pengguna bisa mempermudah proses pencarian dan juga menyingkat waktu pencarian.

Selain shortcut untuk pencarian teks, WhatsApp juga dikabarkan menyematkan shortcut untuk pesan reaksi dan juga tautan panggilan.

Meski demikian, dalam versi beta ini masih ditemukan beberapa bug yang diharapkan dapat diperbaiki sebelum versi resminya dirilis.

Belum diketahui apakah fitur ini juga akan hadir dalam versi iOS namun diharapkan hal serupa juga bisa diterima oleh pengguna perangkat Apple. (Antara)

Baca Juga:Aplikasi WhatsApp Segera Hadir di iPad Apple

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini