Faktanya, banyak spesies melakukan hubungan seks untuk kesenangan. Salah satunya adalah Bonobo, atau yang juga dikenal sebagai kera hippie.
"Sementara simpanse menunjukkan sedikit variasi dalam tindakan seksual, bonobo berperilaku seolah-olah mereka telah membaca Kama Sutra – melakukan setiap posisi dan variasi yang dapat dibayangkan," jelas Steven D. Pinkerton, profesor psikiatri dan kedokteran perilaku di Medical College of Wisconsin.
Bonobo juga satu-satunya spesies, selain gorila dan manusia, yang diketahui melakukan posisi misionaris saat berhubungan seks.
Baca Juga:Sepasang Gorila Terpergok Melakukan Seks Oral, Pengunjung Kebun Binatang Terkejut