Selundupkan Ganja 28 Kg ke Sumbar, Pengedar Lintas Provinsi Diciduk di Padang

Seorang pengedar narkotika lintas provinsi berisial AS (20) dibekuk jajaran Satresnarkoba Polresta Padang.

Riki Chandra
Senin, 30 Agustus 2021 | 14:42 WIB
Selundupkan Ganja 28 Kg ke Sumbar, Pengedar Lintas Provinsi Diciduk di Padang
Kapolresta Padang, Kombes Imran Amir saat menggelar konfrensi pers penangkapan bandar ganja. [Suara.com/ B. Rahmat]

SuaraSumbar.id - Seorang pengedar narkotika lintas provinsi berisial AS (20) dibekuk jajaran Satresnarkoba Polresta Padang. Dari tangan pelaku, polisi menyita ganja kering siap edar seberat 28 kilogram.

Pelaku diringkus di kawasan Lubuk Buaya, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Informasinya, barang haram itu dipasok dari Penyabungan, Sumatera Utara dan hendak diedarkan di Kota Padang.

Kapolresta Padang Kombes Imran Amir mengatakan, tersangka sudah lima kali memasok ganja ke Sumbar. Aksi tersangka kali berhasil diketahui serta dilakukan penangkapan.

"Pengakuannya (tersangka) sudah lima kali beraksi. Barang bukti 28 kilo itu dibawa dari daerah Penyabungan," katanya di Mapolresta Padang, Senin (30/8/2021).

Baca Juga:Langgar Prokes, Puluhan Remaja di Padang Digelandang ke Mapolresta

Sebelum dibawa ke Padang, tersangka sudah meninggalkan 5 kilogram kepada pengedar yang ada di daerah Bukittinggi. Selebihnya, direncanakan akan diedarkan di Padang.

"Dari lima kali beraksi, sudah puluhan ganja telah diedarkan tersangka di Sumbar dan sasarannya adalah para pelajar. Atas perbuatannya, tersangka dijerat dengan pasal 114 ayat (2) dengan ancaman maksimal 20 tahun penjara," katanya.

Selain itu, kata dia, tersangka juga mengaku bahwa ia hanya disuruh salah satu Bandar berisial K yang di Medan. Ia (tersangka) difasilitasi dan disediakan transportasi.

"Kita akan terus mendalami dan menelusuri keberadaan bandarnya. Sejumlah informasinya sudah kita dapatkan. Berharap bisa kita ungkap ke akarnda," tuturnya.

Kontributor : B Rahmat

Baca Juga:Bocah 9 Tahun yang Hilang Terseret Ombak di Pantai Pasie Jambak, Ditemukan Meninggal Dunia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak