Warga Pasaman Barat Diseret Buaya saat Wudu di Sungai

Hingga kini warga masih mencari keberadaan korban yang diseret buaya tersebut.

Wakos Reza Gautama
Minggu, 17 Januari 2021 | 17:50 WIB
Warga Pasaman Barat Diseret Buaya saat Wudu di Sungai
Ilustrasi - Seorang warga di Pasaman Barat diseret buaya. (Instagram/infopalu)

SuaraSumbar.id - Seorang warga Pasaman Barat, Sumatera Barat diduga diseret buaya di Sungai Batang Sikerbau, Minggu (17/1/2021). 

Korban diketahui bernama Rusdi (40) warga Kampung Joring, Jorong koto Sawah, Nagari Ujung Gading, Kecamatan Koto Balingka, Pasaman Barat.

Hingga kini warga masih mencari keberadaan korban yang diseret buaya tersebut. 

Salah seorang warga setempat, Wafriman Matondang mengatakan seekor Buaya tersebut menyeret (gigit) korban yang tengah berwudu di Sungai Batang Sikerbau arah Divisi 4 PT  BPP.

Baca Juga:Viral Pria Cium dan Tidur Bareng Buaya, Warganet: Akibat Kelamaan Jomlo

"Korban diseret buaya itu ke dalam sungai saat tengah berwudu untuk salat zhuhur sekitar pukul 13.00 WIB tadi," terang Wafriman Matondang, kepada Covesia.com-- jaringan Suara.com, Minggu (17/1/2021).

Saat ini kata dia masyarakat setempat bersama-sama mulai turun ke sekitar Sungai Batang Sikerbau untuk melakukan pencarian terhadap korban.

"Semoga korban bisa ditemukan secepatnya dalam keadaan selamat," ungkapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

lifestyle | 13:50 WIB
Tampilkan lebih banyak