- Klaim harga Pertalite Rp5.400 dan LPG Rp14.700 terbukti hoaks.
- Purbaya Yudhi Sadewa jelaskan harga asli Pertalite Rp11.700 per liter.
- LPG 3 Kg sebenarnya Rp42.750 per tabung sebelum subsidi pemerintah.
SuaraSumbar.id - Sebuah unggahan di media sosial viral dengan narasi Purbaya Yudhi Sadewa menyebut harga Pertalite Rp 5.400 per liter dan LPG 3 Kg Rp 14.700 per tabungnya.
Unggahan yang beredar sejak Kamis (9/10/2025) diunggah oleh akun Facebook bernama @Serli Andriani ke grup “Kumpulan Berita yg Lagi Viral, Gosip Artis”.
Berikut narasi di tangkapan layarnya:
“Sumber KANG TIMPA: Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengungkapkan harga keekonomian bensin Pertalite semestinya berada di level Rp5.400/liter, sedangkan LPG 3 Kg senilai Rp14.700/tabung"
Lantas, benarkah informasi tersebut?
Hasil pemeriksaan tim Cek Fakta TurnBackHoax, klaim itu tidak memiliki dasar dari sumber resmi mana pun. Ketika dilakukan penelusuran dengan kata kunci “Purbaya menyebut harga Pertalite harusnya di Rp 5.400 per liter dan LPG 3 kg di Rp14.700 per tabung” melalui mesin pencarian Google, tidak ditemukan berita dari media arus utama yang kredibel.
Sebaliknya, hasil pencarian mengarahkan ke artikel CNBC Indonesia berjudul “Bukan Rp 10.000 per Liter, Purbaya Ungkap Harga Asli BBM Pertalite” yang diterbitkan pada Selasa (30/9/2025).
Dalam artikel tersebut, Purbaya Yudhi Sadewa justru menjelaskan bahwa harga keekonomian Pertalite sebenarnya mencapai Rp 11.700 per liter, sebelum diberikan subsidi oleh pemerintah.
“Pemerintah menanggung selisih sekitar Rp1.700 per liter agar harga di masyarakat bisa Rp10.000 per liter,” ujar Purbaya dalam artikel itu.
Sementara itu, dalam artikel terpisah CNBC Indonesia berjudul “Dibongkar Purbaya, Harga LPG 3 Kg Terbaru Ternyata Sebesar Ini” yang dimuat pada Rabu (1/10/2025), dijelaskan bahwa harga asli LPG 3 Kg adalah Rp42.750 per tabung, bukan Rp14.700 seperti yang beredar di media sosial.
Pemerintah memberikan subsidi sekitar Rp30.000 per tabung agar masyarakat bisa membeli dengan harga Rp12.750 di pangkalan resmi Pertamina.
Kesimpulan
Dengan demikian, klaim yang menyebut harga Pertalite Rp5.400 per liter dan LPG 3 Kg Rp14.700 per tabung adalah konten menyesatkan (misleading content) atau konten hoaks.
Masyarakat diimbau untuk tidak langsung mempercayai unggahan semacam itu tanpa memeriksa sumber resmi. Informasi terkait harga Pertalite dan LPG 3 Kg sebaiknya hanya mengacu pada pernyataan pemerintah atau media terpercaya.
Berita Terkait
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Purbaya Gandeng BUMN Tarik Pajak Transaksi Luar Negeri, Incar Rp 84 M per Tahun
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
Purbaya Gunakan AI hingga Beli Data dari Luar Negeri buat Cari Tambahan Pajak
-
Pengamat: Dasco - Purbaya Jadi 'Duet Maut' Jaga Stabilitas Ekonomi Politik
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Lipstik Pinkish Brown Manis yang Cocok untuk Semua Skin Tone
-
5 Lipstik Dear Me Beauty dengan Pilihan Warna Intens, Ringan dan Nyaman Dipakai Sehari-hari
-
Huntara di Sumbar Resmi Ditempati, BNPB Pastikan Hak Logistik Warga Terpenuhi
-
Semen Padang FC vs Bali United Berakhir 3-3, Keunggulan Cepat Kabau Sirah Buyar di Babak Kedua
-
5 Lipstik Coklat Buat Kaum Hawa, Bikin Penampilan Natural Elegan Seharian