KPU Pasaman menegaskan bahwa seluruh logistik dan proses rekapitulasi suara akan berjalan sesuai prosedur dan tahapan yang telah ditetapkan. Komitmen terhadap transparansi dan keamanan menjadi fokus utama dalam proses penyelenggaraan ulang pemilu ini.
Dengan pengawasan ketat dari berbagai pihak, mulai dari penyelenggara hingga aparat keamanan, proses rekapitulasi suara diharapkan dapat selesai sesuai jadwal dan menghasilkan keputusan yang kredibel untuk menentukan pasangan calon terpilih dari hasil PSU Pilkada Pasaman.
Pilkada Kabupaten Pasaman resmi harus diulang. PSU ini terpaksa dilakukan menyusul putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang dibacakan pada 24 Februari lalu.
Dalam putusannya, MK tidak hanya memerintahkan pemungutan suara ulang, tetapi juga mendiskualifikasi Anggit Kurniawan Nasution dari pencalonannya sebagai calon Wakil Bupati Pasaman. Anggit dinilai tidak jujur karena gagal melaporkan status hukumnya sebagai terpidana dalam kasus pidana yang pernah menjeratnya.
Sebelumnya, pada Pilkada yang digelar 27 November 2024, pasangan Welly Suheri–Anggit Kurniawan keluar sebagai pemenang. Mereka meraih 51.828 suara atau 36,08 persen, unggul tipis atas pasangan Mara Ondak–Desrizal yang meraih 49.126 suara atau 34,20 persen.
Sementara itu, pasangan petahana Sabar AS–Sukardi berada di posisi ketiga dengan 42.689 suara atau 29,72 persen.
Namun, kemenangan tersebut akhirnya digugat ke MK setelah ditemukan bukti bahwa Anggit menyembunyikan statusnya sebagai mantan terpidana, yang membuat pencalonannya cacat secara hukum.
Berita Terkait
-
Istri Mendes Yandri Susanto Menang Quick Count Indikator 76,9 Persen
-
Potret Pemungutan Suara Ulang di Berbagai Daerah Indonesia
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
Dugaan Politik Uang Terungkap di Cikande Jelang PSU Serang, 2 Perangkat Desa Diduga Terlibat
-
KPU Klaim 8 Daerah Siap Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada Akhir Pekan Ini
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!