SuaraSumbar.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU Pasaman) memastikan bahwa logistik surat suara Pilkada mulai dipindahkan dari Tempat Pemungutan Suara (TPS) ke kantor kecamatan mulai Sabtu (19/4/2025) malam.
Pergeseran ini dilakukan guna mendukung kelancaran proses rekapitulasi suara tingkat kecamatan yang akan berlangsung pada Minggu (20/4/2025).
Ketua KPU Pasaman, Taufiq, mengatakan bahwa logistik dari TPS yang hasil penghitungan suaranya sudah terunggah di Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) akan langsung dipindahkan malam ini.
“Logistik surat suara Pilkada akan kami geser malam ini dari TPS ke kecamatan. Proses ini dikawal ketat oleh aparat kepolisian, TNI, serta pengawas pemilu untuk menjamin keamanan,” katanya, dikutip dari Antara.
Menurutnya, seluruh tahapan rekapitulasi suara di kecamatan juga akan berada di bawah pengawasan ketat aparat keamanan, untuk memastikan proses berlangsung tertib dan tanpa gangguan. Rekapitulasi ini menjadi salah satu tahap krusial dalam pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Pasaman.
Dari pemantauan sementara KPU, partisipasi pemilih di sejumlah TPS cukup menggembirakan. “Data awal menunjukkan tingkat partisipasi pemilih sudah mencapai sekitar 60 persen. Angka finalnya masih menunggu hasil rekap resmi,” ujar Taufiq.
Pelaksanaan PSU Pilkada Pasaman sendiri berjalan kondusif. Tidak ditemukan kendala berarti di lapangan. Proses penghitungan suara di 605 TPS di 12 kecamatan berlangsung lancar dan diawasi dengan ketat.
Berdasarkan pantauan sementara dari hasil penghitungan di tingkat TPS, pasangan calon nomor urut 1, Welly Suheri - Parulian Dalimunte, unggul sementara atas dua pasangan lainnya. Namun, hasil resmi baru akan ditetapkan setelah seluruh tahapan rekapitulasi suara rampung di tingkat kecamatan.
Ketiga pasangan calon yang bertarung dalam PSU Pilkada Pasaman adalah Welly Suheri - Parulian Dalimunte, Mara Ondak - Desrizal dan pasangan petahana, Sabar AS - Sukardi.
Tercatat, PSU Pilkada Pasaman kali ini digelar di 605 TPS, tersebar di 12 kecamatan, dengan jumlah pemilih mencapai 218.980 orang. Setiap tim pemenangan masih terus melakukan pengumpulan data suara dari masing-masing TPS untuk memastikan keakuratan perolehan suara.
Berita Terkait
-
Istri Mendes Yandri Susanto Menang Quick Count Indikator 76,9 Persen
-
Potret Pemungutan Suara Ulang di Berbagai Daerah Indonesia
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
Dugaan Politik Uang Terungkap di Cikande Jelang PSU Serang, 2 Perangkat Desa Diduga Terlibat
-
KPU Klaim 8 Daerah Siap Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada Akhir Pekan Ini
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!