Scroll untuk membaca artikel
Bernadette Sariyem
Rabu, 13 November 2024 | 14:46 WIB
Ilustrasi kebakaran rumah.

SuaraSumbar.id - Sebuah kebakaran menghanguskan lantai dua rumah di Jalan Sumur, Kelurahan Ladang Cakiah, Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh, Kota Bukittinggi, Sumatera Barat. Kebakaran terjadi pada Selasa sore (12/11), sekitar pukul 16.30 WIB, tanpa menimbulkan korban jiwa.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Bukittinggi, Efriadi, mengungkapkan bahwa insiden ini diketahui setelah masyarakat melihat kobaran api di lantai atas rumah dan segera melaporkannya ke Dinas Damkar Bukittinggi.

Tim pemadam segera menuju lokasi dengan lima unit armada, dibantu satu unit dari Kabupaten Agam.

"Begitu menerima laporan, kami langsung bergerak menuju lokasi untuk pemadaman. Setelah hampir satu jam, api berhasil dipadamkan sepenuhnya," ujar Efriadi, Rabu (13/11/2024).

Baca Juga: Heboh! UAS Dukung Paslon No 3 di Pilkada Bukittinggi 2024

Menurut Efriadi, respons cepat tim Damkar berhasil mengendalikan api, sehingga hanya bagian lantai dua yang terdampak.

"Alhamdulillah, tim kami tiba tepat waktu sehingga api tidak merambat ke bagian lain rumah atau bangunan sekitar," tambahnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian material diperkirakan mencapai Rp 30 juta. Sementara itu, penyebab pasti kebakaran masih dalam proses penyelidikan oleh pihak berwenang.

Peristiwa ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu berhati-hati dan memeriksa keamanan instalasi listrik serta perangkat lainnya yang berpotensi memicu kebakaran, terutama di area perumahan yang padat.

Kontributor : Rizky Islam

Baca Juga: Balai Sidang Bung Hatta Jadi Arena Debat Cawalkot Bukittinggi, Antisipasi Pendukung di Jam Gadang

Load More